BINTAN

Doli Kunker Di Kawasan Pariwisata Lagoi

×

Doli Kunker Di Kawasan Pariwisata Lagoi

Share this article

– Temui Sludge Oil Sudah Cemari Perairan Bintan

BINTAN (SK) — Penjabat Bupati Bintan, Doli Boniara, saat kunjungan kerjanya melihat beberapa sarana dan prasarana infrastruktur di Kawasan Pariwisata Lagoi, Rabu (20/1/2016), temui Sludge Oil yang sudah cemari perairan Bintan.

Dalam kesempatan itu, Doli Boniara juga mengatakan, mengenai limbah minyak atau sludge oil yang di temuinya itu belum terlalu banyak, tapi sudah amat mengganggu keindahan sepanjang pantai. Dalam hal ini, Pemkab Bintan juga sudah jauh hari melaporkan ke pihak-pihak terkait tentang limbah sludge oil yang selalu mengganggu Kawasan Pariwisata dan nelayan Kabupaten Bintan.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Dikatakannya juga bahwa Pemkab Bintan amat peduli terhadap masalah pencemaran laut, yang telah merusak ekosistem laut dan melakukan usaha-usaha dimana Pemerintah Daerah mempunyai areal keterbatasan wewenang, apalagi menyangkut permasalahan-permasalahan yang melibatkan Dunia Internasional.

Pemkab Bintan juga terus melakukan usaha diplomasi secara berjenjang, baik kepada Gubernur, Menteri terkait, serta melakukan usaha-usaha terhadap pengawasan laut teritorial baik lintas vertikal maupun horizontal yang terlibat.

Dalam hal pencemaran ini, Pemerintah juga telah melakukan usaha-usaha meskipun terlihat konvensional terhadap pencegahan, maupun melaksanakan usaha pembersihan pantai lewat program Konservasi Laut dan Bintan Bersih yang melibatkan pengusaha pariwisata, investor, nelayan dan masyarakat. (SK-DY/R)

Doli Temui Sludge Oil Cemari Perairan Bintan (Foto: Humpro Bintan)
Doli Temui Sludge Oil Cemari Perairan Bintan (Foto: Humpro Bintan)