BINTANKEPRIOLAHRAGAWISATA BUDAYA

Firoz Loh, Juara “TOUR de BINTAN”

×

Firoz Loh, Juara “TOUR de BINTAN”

Share this article
Kadispar Bintan, Luky Zaiman, bersama para pemenang TOUR de BINTAN Tahun 2018. (Foto : wak tar)
– Katagori 144 KM, Yang Diikuti 1,200 Peserta.
– Dari TWC Racing Team, Singapore.

SIJORIKEPRI.COM, BINTAN — Tour De Bintan yang dilaksanakan dilaksanakan, Sabtu, (24/03/2018) pagi, dan diikuti sebanyak 1,200 peserta, yang terdiri dari 48 Negara, telah mendapatkan pemenangnya. Firoz Loh, pemuda yang belum genap berusia 19 tahun ini, yang berasal dari Singapore, dari TWC Racing Team.

“Saya baru pertama kali datang ke Bintan, itupun karena mau ikuti event ini,” ucap Firoz kepada SIJORIKEPRI.COM, saat diwawancarai.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Meskipun mengalami sedikir cedera otot, namun ia merasa bangga atas usahanya tersebut.

BACA JUGA :  Robby Patria : Masyarakat Diharapkan Paham “PROGRAM dan VISI PASLON WALIKOTA”

“Saya sempat mengalami keram saat mendekati finish, namun saya paksakan terus dan ternyata membuahkan hasil,” ucapnya bangga.

Untuk katagori pria, Firoz Loh dengan nomor peserta 114, menuntaskan dayungan sepedanya sepanjang 144 KM, dengan waktu 03 jam 47 menit 31 detik, disusul rekan senegaranya Tech Yi Peng, dengan nomor peserta 260 dan tempat ketiga oleh Jonathan Hooper dengan nomor peserta 158.

BACA JUGA :  Kodim Natuna Gelar Sidang Parade “CALON BINTARA” Prajurit Karir

Sementara, untuk Katagori Wanita, diraih oleh Monica Torres, dengan nomor peserta 20, menuntaskan jarak tempuh 144 KM dengan waktu 04 Jam, 01 menit, 45 detik, disusul Jaqueline Kolb, dengan nomor peserta 13, dan tempat ketiga oleh Yan Kai Oh dengan nomor pesèrta 21.

BACA JUGA :  Jacob Wissum Asal Denmark Juara Ironman 70.3 Bintan

Sebelum di panggil ke podium untuk menerima hadiah, Firoz sempat berkomentar tentang keindahan alam di Bintan.

“Alam Bintan sangat mempesona, indah dan masyarakatnya ramah,” pungkasnya. (wak tar)