Scroll untuk baca artikel
KEPRIPOLITIKTANJUNG PINANG

Jalur Independen Sah Sebagai Kontestan “PILWAKO TANJUNGPINANG”

×

Jalur Independen Sah Sebagai Kontestan “PILWAKO TANJUNGPINANG”

Sebarkan artikel ini
Kontestan dari Jalur Independen Edi Safrani dan Edi Susanto, mendaftar ke KPU Tanjungpinang. (Foto : Ist)

SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota dari Jalur Independen Edi Safrani dan Edi Susanto, mendaftar ke KPU Tanjungpinang, Rabu (10/01/2018). Kendati pasangan ini tidak membawa rombongan besar seperti dua kandidat pasangan calon lainnya, namun pendaftaran berjalan lancar, tertib dan berjalan lancar.

Kehadiran pasangan berjulukan Due Edi ini ke kantor KPU Tanjungpinang disambut langsung Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Robby Patria dan beberapa komisioner KPU Kota lainnya. KPU menyimpulkan, pasangan ini dinyatakan sah sebagai pasangan calon dari jalur independen dan berhak mengikuti tahapan selanjutnya.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Ketua KPU Tanjungpinang, Robby Patria, mengatakan berkas administrasi yang diserahkan sebagai syarat pendaftaran calon dinyatakan lengkap dan sah mengikuti tahapan berikutnya.

“Syarat-syarat yang mereka serahkan sudah lengkap dan sah untuk mengikuti tahapan berikutnya,” kata Roby, usai pasangan ini melakukan pendaftaran.

Berkas persyaratan administrasi akan dilakukan pengecekan oleh KPU. Jika masih ada yang kurang lengkap, akan diberikan kesempatan dalam masa perbaikan kelengkapan berkas.

”Batas akhir perbaikan berkas persyaratan administrasi, dan pengecekan jumlah dukungan Kartu Tanda Penduduk (KTP) hingga 18 Januari 2018,” terang Robby.

Calon Walikota jalur independen, Edi Safrani, mengatakan, pihaknya merasa lega ketika KPU menyatakan mereka sah sebagai pasangan calon kontestan Pilwako Tanjungpinang. Keberhasilan ini tidak terlepas bantuan dan kerja keras tim.

”Kita ucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman yang telah maksimal membantu. Tidak lupa ucapan terima kasih kita tujukan pada seluruh komponen masyarakat Tanjungpinang yang telah merestui dan mendukung keikutsertaan kami sebagai kontestan Pilwako,” ucap Edi Safrani. (SK-PS)

 

Share and Enjoy !

Shares
Shares