KEPRITANJUNG PINANG

PKS Buka Posko Bantuan “KORBAN GEMPA LOMBOK”

×

PKS Buka Posko Bantuan “KORBAN GEMPA LOMBOK”

Share this article
PKS Tanjungpinang membuka Posko Bantuan korban bencana gempa di Lombok, NTB. (Foto : Ist)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

PKS Buka Posko Bantuan “KORBAN GEMPA LOMBOK”

SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — PKS Tanjungpinang membuka Posko bantuan untuk korban bencana gempa di Lombok, NTB. Posko bantuan ini diperuntukkan untuk penghimpunan dana donasi yang akan dikelola PKS NTB untuk beragam program yang dibutuhkan oleh warga setempat.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Hal ini seperti diungkapkan Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Tanjungpinang, Ismiyati, S.Pd.Aud, Senin, (06/08/2018).

BACA JUGA :  RPJMD Kepri “DI EVALUASI KEMENDAGRI”

Menurutnya, dari data yang diterima relawan PKS NTB dan SAR disana, total korban meninggal dunia 91 orang, 209 orang luka-luka, ribuan rumah rusak.

“Ini data yang kita dapatkan sementara, tentu memerlukan upaya recovery dan dana yang tidak sedikit. Itulah sebabnya, dengan jaringan yang kita miliki dan kerja-kerja sosial yang selama ini kita lakukan, kita membuka Posko di Kantor DPD PKS Tanjungpinang, Kepulauan Riau,” kata Ismiyati.

BACA JUGA :  PKS Ajak Warga Tanjungpinang Ikuti Program “TEBAR HEWAN QURBAN”

Secara teknis, lanjutnya, dana bantuan warga Tanjungpinang akan diserahkan ke PKS NTB.

“Teknis penyerahan bantuan, kita akan kirimkan ke PKS Lombok atau PKS NTB, yang saat ini sudah bergerak membantu korban bencana,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Walikota Batam : Jangan Sampai Ada “YANG MASUK RUMAH SAKIT”

Untuk layanan jemput donasi, PKS Tanjungpinang juga mempersilahkan warga yang ingin berdonasi untuk menghubungi admin FO Helda, dengan Kontak Person : 0857 6336 5239. (rans/r)