KEPRITANJUNG PINANG

Syahrul Apresiasi Kegiatan Forum Anak Kota Tanjungpinang

×

Syahrul Apresiasi Kegiatan Forum Anak Kota Tanjungpinang

Share this article
Walikota Tanjungpinang, H Syahrul S.Pd, saat menghadiri Doa Bersama dan Bakti Sosial untuk korban bencana di Selat Sunda, yang digelar Forum Anak Kota Tanjungpinang. (Foto : Humpro Tanjungpinang)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Syahrul Apresiasi Kegiatan Forum Anak Kota Tanjungpinang

SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul S.Pd, memberikan apresiasi kepada Forum Anak Kota Tanjungpinang, yang telah melaksanakan kegiatan Doa Bersama dan Bakti Sosial untuk korban bencana di Selat Sunda, dan diharapkan kepada forum anak dapat melaksanakan kegiatan-kegiatan bermanfaat.

BACA JUGA :  Jelang Pemilu, Polresta Tanjung Pinang Patroli Gabungan KRYD

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan semoga dapat dilanjutkan dengan kegiatan-kegiatan lainnya agar dapat lebih bermanfaat dan terarah,” kata Syahrul, saat menghadiri acara di Masjid Agung Al Hikmah, Sabtu, (19/1/2019).

Forum anak ini, lanjutnya adalah program pemerintah untuk melindungi anak-anak terhadap dampak negatif.

“Apalagi di zaman penggunaan Medsos yang sudah bebas seperti zaman sekarang ini, saya harapkan ananda semua bisa mengisi kegiatan yang dilaksanakan oleh forum anak ini dengan hal-hal yang positif,” harap Syahrul.

BACA JUGA :  Merasa Kesal, Oknum Guru Cambuk Anak Didiknya Hingga Trauma di Karimun

Ia juga mengajak kepada seluruh anak-anak untuk meningkatkan ketakwaan dan mempersiapkan diri sebagai generasi berakhlak mulia.

“Ayo ananda semua isi dalam diri kita ini dengan iman dan takwa, jangan sampai kita semua menjadi orang yang merugi, karena ananda semua ini adalah calon bakal pemimpin negara dan persiapkan diri sebagai generasi yang berakhlak mulia,” harap Syahrul.

BACA JUGA :  Tiga Kelompok Komunitas Tanjungpinang "GALANG DANA PEROBATAN SYAHMUDIN"

Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Walikota Tanjungpinang, Hj Rahma S.IP, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Tanjungpinang, Hj Lindawati dan perwakilan dari relawan Kepri Peduli. (Rans/Kiki)