Scroll untuk baca artikel
KEPRINATUNA

Tabrakan Sesama Kendaraan TNI, Waaslog Div I Kostrad “MENINGGAL DUNIA”

×

Tabrakan Sesama Kendaraan TNI, Waaslog Div I Kostrad “MENINGGAL DUNIA”

Sebarkan artikel ini
Waaslog Div I Kostrad, Letkol Inf Ibnu Hudaya, yang meninggal dunia. (Foto : Penrem/033)
– Sedangkan Prada Piter, Kritis.
– Inilah Kronologis Kejadiannya.

SIJORIKEPRI.COM, NATUNA — Tabrakan antara Bus Toyota Rush BP 13 N yang membawa Waaslog Div I Kostrad, Letkol Inf Ibnu Hudaya, dengan Randis NPS milik Ki C Yonif 136/RK, di daerah Batu Gajah, Natuna, Provinsi Kepulauan Riau mengakibatkan Waaslog Div I Kostrad Meninggal dunia, Selasa, (25/04/2017), sekitar Pukul 12.40 WIB.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Kapenrem, Mayor Sipahutar, mengatakan, meninggalnya Waaslog Div I Kostrad, Letkol Inf Ibnu Hudaya, akibat pendarahan pada bagian kepala dan dari kuping mengeluarkan darah, sedangkan Prada Piter yang mengendarai Toyota Rush Bp 13 N, mengalami trauma di kepala, dan saat ini masih mendapatkan perawatan di RSUD.

“Kedua kendaraan TNI yang saling tabrakan itu, yakni Toyota Rush BP 13 N dan mobil Randis NPS milik Ki C Yonif 136/RK rusak parah,” kata Kapenrem.

Adapun kronologi kejadiannya, ungkap Kapenrem, dimana saat Mobil NPS Ki C Yonif 136/RK yang di kendarai oleh Praka Lismardi dan 6 orang anggota, berangkat sekitar Pukul 12.15 WIB dan Ki C menuju daerah Setengar, mendukung kegiatan dinas. Kemudian dari arah Setengar menuju arah Ranai, melintas mobil Toyota Rush BP 13 N yang dikendarai oleh Prada Piter anggota Yon Armed 10 Kostrad dan membawa Waaslog Div I Kostrad, Letkol Inf Ibnu Hudaya.

“Mobil Toyota Rush tersebut melintas dan melewati marka jalan dan mobil kehilangan kendali, karena sopir kurang menguasai medan, sehingga supir banting setir ke arah kanan jalan, dan pada saat bersamaan melintas mobil NPS milik Ki C, dan terjadi kecelakaan yang mengakibatkan Waaslog Div I Kostrad Meninggal Dunia,” ungkapnya.

Saat ini korban masih di RSUD Ranai. Rencananya Jenazah malam ini akan di terbangkan ke Jakarta. (SK-EA/Penrem/033)


Kapenrem, Mayor Sipahutar

Share and Enjoy !

Shares
Shares