KEPRINATUNA

Tasrif Ajak OPD Natuna “PERBAIKI KUALITAS DIRI”

×

Tasrif Ajak OPD Natuna “PERBAIKI KUALITAS DIRI”

Share this article
Asisten I Pemkab Natuna, Tasrif, M.Si, menjadi Irup upacara 17 hari bulan Pemkab Natuna. (Foto : Bernard Simatupang)
– Upacara 17 Hari Bulan Pemkab Natuna.

SIJORIKEPRI.COM, NATUNA — Asisten I Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Tasrif, M.Si, menjadi Inspektur Upacara (Irup) Upacara 17 hari bulan yang rutin dilakukan dilingkungan Pemkab Kabupaten Natuna, di halaman Kantor Bupati Natuna, yang dihadiri seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Natuna, Senin, (17/07/2017).

Mengawali sambutannya, Asisten I Pemkab Natuna, Tasrif, mengucapkan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh peserta upacara yang hadir.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

“Pada kesempatan ini, ijinkan saya atas nama keluarga dan Pemerintah Kabupaten Natuna untuk menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin, semoga amal ibadah selama bulan puasa bagi kaum muslimin dan muslimat khususnya, mendapatkan ganjaran fahala untuk bekal kita semua menuju kampung akhirat kelak,” ucap Tasrif.

BACA JUGA :  Bupati Natuna Sampaikan Ranperda Kabupaten Natuna Tahun 2020

Untuk itu, ujar Tasrif, ia mengajak kepada seluruh OPD, untuk senantiasa memperbaiki kualitas diri, menyandarkan segala hal kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.

“Terutama dalam menjalankan tugas, mengemban amanah, serta menjadikan tugas pokok dan fungsi yang kita jalankan, sebagai ladang amal kepada sesama manusia dan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujarnya.

Lebih lanjut Tasrif mengatakan, Kabupaten Natuna saat ini menjadi perhatian Pemerintah Pusat, sebagai wilayah perbatasan yang akan digesa percepatan pembangunan disegala bidang melalui 5 pilar, yaitu, Perikanan, Pariwisata, Migas, Pertahanan, dan Pengendalian dampak lingkungan.

BACA JUGA :  "5 MINIBUS BANTUAN PUSAT" Tiba di Lingga

“Hal ini patut kita syukuri sebagai peluang untuk mengejar ketertinggalan pembangunan, menjadikan potensi yang kita miliki sebagai sumber pendapatan asli daerah, yang sudah barang tentu akan menjadi modal pembangunan dimasa hadapan,” imbuhnya.

Namun demikian, kesiapan kita sebagai aparatur, sangat dituntut, terutama dalam mendukung program tersebut, melalui peningkatan kualitas aparatur dalam setiap tugas dan fungsi, serta meningkatkan mutu pelayanan, untuk mewujudkan Organisasi Perangkat Daerah yang produktif dalam mendukung visi dan misi pembangunan daerah.

“Oleh karenanya melalui momentum ini, saya ingin mengajak saudara sekalian untuk saling mendukung, bahu membahu, terutama dalam mewujudkan Organisasi Perangkat Daerah yang produktif dalam meningkatkan potensi diri, meningkatkan suasana kerja yang baik, koordinasi yang solid sesuai hierarki, serta pembinaan, evaluasi, dan pengawasan secara menyeluruh dan berkelanjutan,” ajaknya.

BACA JUGA :  Penjualan Kayu Sisa Cetak Sawah "LUAR TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH DESA"

Jangan sampai dalam pelaksanaan tugas dan kewenangan, ego individual tumbuh subur ,yang nantinya akan menjadi hambatan bagi kita semua dalam pelaksanaan tugas dan tanggungjawab.

“Semoga kedepan kita semua, segenap aparatur Pemerintah Kabupaten Natuna sebagai sebuah Tim besar, yang saling mendukung dan membutuhkan dalam menjalankan amanah, menjadi abdi negara, pelayan masyarakat yang disiplin, profesional dan senantiasa ikhlas dalam menjalankan tanggungjawab,” harapnya. (SK-Nard)