Scroll untuk baca artikel
KEPRINATUNAPOLITIK

Tiga Anggota DPRD Natuna Komisi III “JARING ASPIRASI MASYARAKAT”

×

Tiga Anggota DPRD Natuna Komisi III “JARING ASPIRASI MASYARAKAT”

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Natuna Komisi III saat menjaring Aspirasi Masyarakat. (Foto : Bernard Simatupang)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Tiga Anggota DPRD Natuna Komisi III “JARING ASPIRASI MASYARAKAT”

SIJORIKEPRI.COM, NATUNA — Tiga Anggota DPRD Natuna Komisi III gelar MASA RESES III, guna Menjaring Aspirasi Masyarakat, di Desa Sebadai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kabupaten Natuna, bertempat di Gedung Serba Guna, Desa Sebadai Ulu, Selasa, (11/12/2018).

Masa Reses III DPRD Natuna Tahun Anggaran 2018 itu, dengan Daerah Pemilihan I (satu) Dapil I Kecamatan Bunguran Timur, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kecamatan Bunguran Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan.

Tiga Anggota DPRD Komisi III yang mengadakan RESES tersebut terdiri dari Henri FN dari Fraksi Demokrat, Rusdi dari Fraksi PNR, dan Rokiyah dari Fraksi Gernas.

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Desa Sebadai Ulu, Ilyas MN, yang juga bertindak sebagai moderator, diikuti segenap perangkat Desa Sebadai Ulu, Ketua dan anggota BPD, serta masyarakat Desa setempat.

Anggota DPRD Natuna Fraksi PNR, Rusdi, dalam sambutannya menyampaikan, Masa Reses ini adalah salah satu program kerja nyata DPRD, bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat, dimana masyarakat dapat menyampaikan apa yang menjadi keinginan serta keluhan mengenai bantuan dan pembangunan yang kurang merata.

Usai memberikan sambutan, rangkaian kegiatan Reses dilanjutkan dengan sesi tanya jawab masyarakat dengan anggota DPRD dengan memberikan tiga pertanyaan kepada masyarakat Sebadai Uluh.

Ketiga pertanyaan itu dihimpun berkaitan dengan pembangunan infrastruktur di Desa, seperti usulan pembangunan jalan, perbaikan jembatan, mengatasi masalah banjir yang kerap terjadi dikala musim hujan. Kemudian masalah harga komoditas karet dan kelapa yang saat ini anjlok, dan masalah minyak tanah yang sampai saat ini pengelolaannya masih ditangani Desa Kelanga.

Dalam kesempatan tersebut, Anggota DPRD dari Fraksi PNR, Rusdi, dalam resesnya menerima beberapa aspirasi masyarakat berkaitan dengan pembangunan infrastruktur di Desa seperti usulan pembangunan jalan, perbaikan jembatan, masalah banjir, masalah harga komoditi karet dan kelapa yang saat ini harganya anjlok, dan masalah penanganan minyak tanah yang saat ini masih melalui agen Desa Kelanga.

“Apa yang menjadi aspirasi masyarakat baik itu mengenai infrastruktur, masalah banjir, persoalan harga komoditi karet dan kelapa turun, persoalan minyak tanah yang belum bisa di coper Desa setempat, serta program lainnya yang masih dibutuhkan masyarakat, Pemerintah Kabupaten Natuna bersama-sama dengan DPRD Natuna, tetap terus konsisten memberikan perhatian kepada masyarakat,” ujar Rusdi.

Terkait harga komoditi karet dan kelapa yang saat ini harganya anjlok, Rusdi, menyampaikan, hal itu tidak bisa di intervensi DPRD Natuna, karena harga tersebut sudah menjadi ketentuan dan standart nasional. Namun demikian, dirinya bersama anggota DPRD Komisi III yang membidangi hal ini, tetap berusaha mencari solusi untuk menjembatani dan mengatasi hal ini.

“Tentunya apa yang menjadi keluhan masyarakat akan kami catat dan akan di sampaikan ke pemerintah daerah melalui Musrenbang sesuai liding sektornya masing-masing,” tutur Rusdi.

Usai melaksanakan Masa Reses III di Desa Sebadai Ulu, Rombongan DPRD Natuna Komisi tiga ini melanjutkan perjalanan menuju Desa Limau Manis, Kecamatan Bunguran Timur Laut, untuk selanjutnya mengadakan Reses di Desa tersebut.

Rombongan DPRD Natuna Komisi III disambut baik oleh Kepala Desa Limau Manis, Zainal Abidin, bersama Staf dan aparat Desa. Kemudian melakukan rangkaian acara sehubungan dengan Masa Reses III yang telah terjadwal oleh DPRD Komisi III tersebut. Kemudian acara diakhiri dengan sesi foto bersama. (nard)

 

Share and Enjoy !

Shares
Shares