Scroll untuk baca artikel
KEPRIOLAHRAGATANJUNG PINANG

Weni Lis : Jangan Mandi Saat Masih “BERKERINGAT”

×

Weni Lis : Jangan Mandi Saat Masih “BERKERINGAT”

Sebarkan artikel ini
Ketua YJI Cabang Utama Kepulauan Riau, Hj Yuniarni Pustoko Weni SH, bersama peserta senam jantung sehat Perum Griya Senggarang Permai, KM.15, Kelurahan Air Raja. (Foto : Munsy Bagus Utama)

SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Cabang Utama Kepulauan Riau, Hj Yuniarni Pustoko Weni SH, yang akrab di panggil Bunda Weni, dalam kegiatan senam jantung sehat yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna, RW IX, Perum Griya Senggarang Permai, KM.15, Kelurahan Air Raja, memperingatkan kepada anggota KJS (Klab Jantung Sehat) yang hadir, agar jangan buru-buru mandi saat baru selesai melakukan kagiatan yang mengeluarkan keringat, karena bisa berakibat fatal.

“Barusan saja keponakannya terkena serangan jantung di usia 34 tahun, dan sekarang kritis di RSUP KM 9,” ujar Bunda Weni, Minggu, (21/01/2018).

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Kejadiannya menurut bunda Weni, keponakannya membersihakan parit saat hujan. Setelah itu keponakannya mandi dengan tanpa disadari sewaktu membersihkan parit keringatnya keluar. Keponakannya mengira keringat yang keluar itu adalah air hujan, dan langsung mandi.

“Setelah mandi keponakan saya merasakan sakit nyeri di dada, dan kritis masuk ICU. Jadi, jangan kita mengabaikan keringat di badan, dan langung mandi,” katanya memperingati.

Pada kesempatan itu, bunda Weni mengatakan, YJI Cabang Utama Kepulauan Riau memiliki 7 (tujuh) cabang di Kabupaten/Kota yang ada di Kepri. Diantaranya, di Batam, ada 8 (delapan) KJS (Klab Jantung Sehat), di Tanjungpinang juga sudah ada 8 (delapan) dan di Bintan 2 (dua).

“Rencana saya akan meluncur ke Kabupaten Anambas dan Karimun, dan selanjutnya akan melanjutkan KJS ini untuk merealisasikan seluruh kegiatan-kegiatan,” jelasnya.

Selanjutnya Weni mengatakan, bagi KJS yang sudah dibentuk, InsyaAllah dalam waktu dekat akan dilaksanakan kegiatan pelatihan, karena kedepannya tidak ada lagi instruktur dari KJS Kepri yang akan turun.

“Mereka hanya akan turus sebulan sekali. Jadi kedepannya ini menjadi tanggungjawab dari KJS-KJS yang sudah dibentuk untuk mengajak masyarakat tiap hari Minggu, paling tidak bisa dua seri melaksanakan kegiatan senam jantung,” pungkasnya.

Pada kegiatan itu juga ada 40 hadiah doorprize yang dibagikan kepada yang beruntung, sebagai support, yang dilaksanakan usai kegiatan senam.

Hadir dikegiatan senam jantung sehat itu beberapa pengurus YJI Cabang Kepri, (dua dari Batam), Lurah Air Raja, Husain Ahmad S.IP, Lurah Pinang Kencana, Syamsul Bahri S.IP, Ketua RW IX, Kelurahan Air Raja, Ketua-Ketua RT dan masyarakat, dan di kawal Babinkamtibmas Kelurahan air Raja, Bripka Arferi. (SK-MU)

 

Share and Enjoy !

Shares
Shares