KARIMUNKEPRIPENDIDIKAN

Anwar Hasyim : Guru Harus Jadi Panutan “DAN MOTIVASI BAGI ANAK DIDIK”

×

Anwar Hasyim : Guru Harus Jadi Panutan “DAN MOTIVASI BAGI ANAK DIDIK”

Share this article
Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim, saat menghadiri Upara Peringatan Hardiknas. (Foto : Taufik)

SIJORIKEPRI.COM, KARIMUN — Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim, saat memimpin Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS), di Halaman Kantor Bupati Karimun, mengisyaratkan kepada peserta apel yang terdiri dari para guru ASN dan Honorer, agar peduli kepada contoh tauladan yang telah diberikan oleh Bapak Pendidikan Nasional, Selasa, (02/05/2017), Pukul 8.00 WIB.

BACA JUGA :  Bupati Karimun Hadiri Fun Walk BPJS Ketenagakerjaan

“Sesuai arahan dari Menteri Pendidikan, kita harus mengacukan kepada apa yang telah diberikan contoh tauladan oleh KI HADHAJAR DEWANTARA. Dan untuk itu guru-guru harus bisa mendidik moral dan perilaku, serta keterampilan anak didiknya, khususnya bagi pendidikan di Karimun,” kata Anwar Hasyim.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Selain itu lanjut Anwar, guru harus menjadi panutan dan mendorong motivasi kepada anak didiknya, agar dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain.

BACA JUGA :  Rumah Baca Pantai Satu-Satunya “INOVASI di INDONESIA”

“Guru harus menjadi panutan dan mendorong, serta memberi motivasi kepada anak didiknya. Dengan begitu, mereka dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain,” ucap Anwar Hasyim, saat ditemui, usai memimpin upacara Peringatan Hardiknas.

BACA JUGA :  Sihat Siburian : Tanda Tangan Hadir Bukan Persetujuan

Turut hadir pada apel tersebut, diantaranya dari unsur Muspida Karimun, Humas Pemkab Karimun,TNI/POLRI, PNS dan para honorer. (SK-FIK)