KEPRILINGGA

AWe Bersama 570 Anggota Pramuka “GOYANG GEMU FAMIRE”

×

AWe Bersama 570 Anggota Pramuka “GOYANG GEMU FAMIRE”

Share this article

LINGGA (SK) — Bupati Lingga, H. Alias wello, menaruhkan harapan besar bagi Praja muda karana (Pramuka) yang telah memasuki usianya Ke 55 ini, sebagai gerakan kepanduan yang memiliki legalitas hukum yang jelas sesuai dengan Undang- Undang No 12 tahun 2010 tentang Gerakan pramuka.

“Saya menghimbau kepada sekolah-sekolah di gugus depan, untuk lebih meningkatkan kegiatan Pramuka, sebagai cikal bakal Pendidikan kaum muda,” ucap Bupati Lingga yang akrab disapa AWe ini, ditengah ratusan anggota dan pembina Pramuka, Minggu, (14/08/2016).

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Instruksi tersebut, juga disampaikan kepada Camat, Lurah dan Kepala Desa, agar memperhatikan kegiatan Pramuka, dengan memberikan dukungan penuh kepada para anggota Pramuka di tingkat Kwaran.

BACA JUGA :  Dewan Lingga "SETUJUI RANPERDA JADI PERDA"

“Kita instruksikan kepada Camat dan kepala sekolah, untuk memberikan dukungan penuh kepada kegiatan Pramuka,” terang Bupati Lingga, H. Alias Wello.

BACA JUGA :  Di Batu 9 Ada Es Sop Buah Tanjak

Tarian persaudaraan asal Flores Gemu Famire, seakan membuka pintu masuk bagi Bupati Lingga, dan menepis isu yang selama ini beredar, bahwa Pengusaha dan mantan Ketua DPRD Lingga atau politikus ini, sangat peka terhadap kegiatan-kegiatan Kepramukaan.

Hal ini terlihat Bupati Lingga, H. ALias Wello, turun bersama 570 anak-anak Pramuka di Kwaran Singkep, bergoyang Famire yang menumbuhkan semangat anak-anak Pramuka, dalam rangka memperingati hari Pramuka Ke – 55 tingkat Kwartir Cabang Lingga, yang dirayakan di Kwaran Singkep.

BACA JUGA :  Gubernur Ansar Himbau Masyarakat Tidak Panic Buying

Semangat Pramuka yang ditanamkan Bupati Lingga, pada kegiatan HUT Pramuka Ke 55, meskipun dengan anggaran seadanya, seakan ingin menyampaikan pesan bahwa, dirinya sangat peduli dengan kegiatan apapun di Kabupaten yang kini dipimpinnya. (SK-Pus)