– Kepada 187 Kaum Duafa dan 385 Anak Sekolah
LINGGA (SK) — Badan Amil Zakat (BAZ) Kecamatan Singkep, akan salurkan Zakat Mal ke 187 kaum Duafa yang terdiri dari Fakir Miskin, Anak Yatim dan Janda, pada 7-8 juli 2015 mendatang, menjelang 10 hari sebelum raya Idul fitri 1436 Hijriyah, sebelumnya BAZ Singkep juga telah menyalurkan bantuan terhadap 385 orang anak sekolah, SD, SMP, SMA di Kecamatan Singkep.
Ketua BAZ Kecamatan Singkep, Keyzzi Dalfi, S. Ag, menuturkan, memang pada tahun 2015 ini BAZ Singkep belum terjadi peningkatan dalam penyaluran zakat Mal ke Kaum Duafa, namun walau tidak terjadi peningkatan penyaluran tetap kita jalankan sebagai mana mestinya.
“Seperti tahun lalu, pada tahun ini Zakat Mal yang kita salurkan ke Kaum Duafa dan anak sekolah sebesar Rp 200 ribu untuk per orangnya, dengan rincian, sebanyak 385 disalurkan kepada siswa sekolah yang dibagikan melalui sekolah-sekolah dengan total Rp 77 juta, dan untuk Kaum Duafa di 3 Kelurahan dan 3 Desa di Kecamatan Singkep, sebanyak 187 orang dengan total Rp 37. 400 ribu dengan jumlah keseluruhan Rp 114 juta,” ucap Keyzzi Dalfi, kepada Sijori Kepri, diruang kerjanya, Rabu (1/7/2015).
Keyzzi Dalfi menambahkan, tidak hanya kepada Kaum Duafa dan anak sekolah saja kita menyalurkan Zakat Mal ini, namun bagi Musafir yang membutuhkan bantuan akan kita salurkan, beberapa waktu lalu juga Musafir Mualaf yang kita berikan bantuan.
“Memang untuk tahun 2015 ini penyaluran Zakat Mal ke BAZ Kecamatan Singkep memang mengalami penurunan, hal ini kita maklumi dengan keadaan Kabupaten Lingga saat ini, namun kami, BAZ Singkep tetap berusaha semaksimal mungkin dalam penyaluran Zakat Mal ini,” imbujnya. (SK-Pus)
LIPUTAN LINGGA : PUSPADINTO
EDITOR : DEDI YANTO