ANAMBASKEPRI

Bupati Anambas Harap PNS dan Masyarakat Taat Bayar Pajak

×

Bupati Anambas Harap PNS dan Masyarakat Taat Bayar Pajak

Sebarkan artikel ini
Bupati Anambas, Abdul Haris SH, Sekretaris Daerah KKA, dan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tanjungpinang. (Foto : Humpro Anambas)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

banner 740x400

 

Bupati Anambas Harap PNS dan Masyarakat Taat Bayar Pajak

SIJORIKEPRI.COM, ANAMBAS — Pajak merupakan salah satu sumber pendapatan daerah yang perlu ditingkatkan sebagai pendorong percepatan pembangunan. Tingginya pendapatan pajak tentunya tidak terlepas dari kesadaran masyarakat dalam membayar pajak kepada daerah.

“Pajak yang hakekatnya demi kesejahteraan dan kemajuan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Anambas dan pembangunan nasional pada umumnya,” ujar Bupati Anambas, Abdul Haris SH, pada kegiatan Penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Tahun 2018, di Aula DPMPTSPTRANSNAKER, Kamis, (28/2/2019).

Dalam kegiatan yang digelar oleh Badan Keuangan Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas itu, Bupati menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tanjungpinang atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

Untuk mensukseskan kegiatan ini, Bupati juga berharap, mulai dari PNS, yang selanjutnya dapat diikuti oleh masyarakat luas, untuk patuh dan taat kewajiban membayar pajak.

Acara ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah KKA, Perwakilan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tanjungpinang dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD Kabupaten Kepulauan Anambas. (rd)

 

banner 200x200
Follow