TANJUNG PINANG

Dinsosnaker Tanjungpinang Meriahkan HLUN Ke 19

×

Dinsosnaker Tanjungpinang Meriahkan HLUN Ke 19

Share this article

TANJUNGPINANG (SK) — Dalam rangka memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang ke 19, Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Tanjungpinang mengadakan acara silaturrahmi antar lansia 2015, yang dibuka secara resmi oleh Walikota Tanjungpinang H Lis Darmansyah SH, di Pantai Tanjung Siambang, Dompak, Tanjungpinang, Sabtu (30/5/2015).

Walikota Tanjungpinang H Lis Darmansyah SH, dalam sambutannya mengatakan, Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang jatuh pada setiap Tanggal 29 Mai tentunya selalu kita peringati, dan tentunya akan mendapat perhatian secara khusus dari Bangsa Indonesia, bangsa yang sangat menghargai dan menjunjung tinggi harkat dan martabat para orang tua.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Hari Lansia Nasional pertama kali dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia pada (29/5/1996) di Semarang, yang kemudian setiap tahunnya diperingati sebagi hari Lansia Nasional dengan selogan Tua Berguna dan Berkualitas, dan hal tersebut adalah bentuk perhatian, penghormatan, dan penghargaan Pemerintah kepada masyarakat yang sudah lansia.

BACA JUGA :  Danramil dan Babinsa Siap Dukung TNI AD Dalam Penanganan Covid-19 dan Sukseskan Pilkada Serentak

“Saya yakin dan percaya Bapak dan Ibu sudah melahirkan generasi-generasi penerus yang ada dikota Tanjungpinang pada khususnya dan Provinsi Kepri pada umumnya, yang mana hasil tangan Bapak dan Ibu sekalian ataupun hasil didikan Bapak dan Ibu sekalian telah menghasilkan pemimpin-pemimpin dikota Tanjungpinang, Provinsi Kepri dan di Kabupaten Kota lainya,” ujar Lis.

Berbagai program penghormatan terhadap Lansia, tutur Lis, telah dilaksanakan dengan cara memberikan bantuan asistensi lansia dan bantuan usaha ekonomi produktif bagi lansia, meningkatkan layan puskesmas santun lansia, posyandu lansia, bina keluarga lansia, panti jompo menumbuh kembangkan keluarga lansia.

BACA JUGA :  Jambi Juara Internasional Dragon Boat Race 2015

“Kegiatan ini dilakukan agar para Lansia sejahtera dan tidak terlantar, karena diseluruh Indonesia masih banyak para Lansia yang memerlukan perhatian serta pendampingan oleh pemerintah dan masyarakat.

Lis berharap, semoga Lansia yang ada dikota Tanjungpinang selalu diberikan kesehatan, selalu mendapatkan limpahan rahmat, dam tentunya selalu mendapatkan bimbingan dan ridho dari Allah SWT.

Semantara itu, Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd, sekaligus menjabat Ketua Komisi Daerah Lansia Kota Tanjungpinang, menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah untuk selalu menghargai keberadaan Lansia, serta upaya meningkatkan kesejahteraan sosial lansia dengan mengembangkan jiwa dan semangat dalam keluarga Lansia.

BACA JUGA :  Lihat Perkembangan Kepri "KOMISI V DPR RI" Lakukan Kunker

“Semoga peringatan Lansia dan Silaturahmi ini bermanfaat bagi kita semua dalam rangka terus meningkatkan aktifitas dan semangat para orang-orang tua kita yang berada dikota Tanjungpinang ini,” harapnya diakhir sambutannya.

Adapun kegiatan ini diikuti oleh 700 peserta, dan dalam acara ini di meriahkan dengan senam Lansia, lomba celoteh, lomba menyusun pazel dan lomba menganyam ketupat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekdako Tanjungpinang Riono, Ketua PKK Kota Tanjungpinang Yuniarni Pustoko Weni, Ketua GOW Kota Tanjungpinang Juariah Syahrul, Ketua GOPTKI Kota Tanjungpinang Ersa Pamela Riono, para SKPD, Camat dan Lurah se-Kota Tanjungpinang, serta RT dan RW Se-Kota Tanjungpinang. (SK-SR)

LIPUTAN TANJUNGPINANG : SYAJARUL RUSYDY
EDITOR : DEDI YANTO