KEPRIPENDIDIKAN

Disdik Kepri Gelar Pelatihan Kurikulum 2013

×

Disdik Kepri Gelar Pelatihan Kurikulum 2013

Share this article

– Untuk Guru PKLK Se-Provinsi Kepri

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

TANJUNGPINANG (SK) — Dinas Pendidikan Provinsi Kepri menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Kurikulum 2013 Untuk Guru PKLK Se-Provinsi Kepri. Kegiatan tersebut diikuti 153 peserta dibuka secara resmi oleh Kepala Seksi Pembinaan PKLK Kepri Mardiana S.Pd.,MT, bertempat di Hotel Bintan Plaza Tanjungpinang, Senin (1/12/2014).

Dalam sambutannya Mardiana menyampaikan tujuan diselenggarakannya pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi guru terhadap penguasaan materi pengajaran sesuai dengan Kurikulum 2013 yang diterapkan.

Selain itu, kata Mardiana, bertujuan untuk meningkatkan pelaksanaan proses belajar mengajar melalui strategi pembelajaran dan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan meningkatnya daya serap mata pelajaran Kurikulum 2013.

“Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi guru dalam proses pembelajaran PKLK, serta meningkatnya strategi pembelajaran guru PKLK yang baik dan berkualitas dan membentuk system pembelajaran guru PKLK yang kreatif dan inovatif,” kata Mardiana.

Dikatakan, kegiatan pelatihan ini bertemakan “Terwujudnya kemampuan pembelajaran guru PKLK yang berkualitas sesuai dengan pembelajaran Kurikulum 2013,” menghadirkan nara sumber dari Unversitas Negeri Padang Prof DR Mega Iswari M.Pd dan DR Irda Murni M.Pd, Drs A Hendra Sujana M.Ed dari PKLK Jakarta, serta Hj Riasnelly S.Pd dari Pengawas SLB. (SK-001)