BINTANHEADLINEPOLRI

Ditunjuk Kapolri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Bintan Gantikan AKBP Riky Iswoyo

×

Ditunjuk Kapolri, AKBP Yunita Stevani Jabat Kapolres Bintan Gantikan AKBP Riky Iswoyo

Sebarkan artikel ini
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, menyampaikan tentang mutasi AKBP Yunita Stevani sebagai Kapolres Bintan. (Foto : Dok)

BINTAN – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., kembali melakukan rotasi jabatan di lingkungan Polri. Dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2776/XII/KEP./2024 tertanggal 29 Desember 2024, AKBP Yunita Stevani, S.I.K., M.Si., resmi ditunjuk sebagai Kapolres Bintan yang baru.

AKBP Yunita Stevani sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit II Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepri. Ia menggantikan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M., yang kini dimutasi ke jabatan baru sebagai Kabag Dalpers Ro SDM Polda Kepri.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menyampaikan bahwa rotasi ini merupakan bagian dari pembinaan karier dan penyegaran organisasi Polri.

“Penunjukan AKBP Yunita Stevani sebagai Kapolres Bintan adalah langkah strategis untuk mendukung kinerja Polri di wilayah Kepulauan Riau. Beliau memiliki rekam jejak yang baik dan diharapkan mampu menjalankan tugas baru dengan profesionalisme tinggi,” ujar Kombes Pol Zahwani pada Senin (30/12/2024).

Kabid Humas juga mengapresiasi kinerja AKBP Riky Iswoyo selama memimpin Polres Bintan. “AKBP Riky telah berkontribusi besar dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Bintan. Kami ucapkan terima kasih atas dedikasinya,” tambahnya.

Mutasi ini, lanjut Kabid Humas, merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi Polri untuk memberikan pengalaman baru sekaligus meningkatkan efektivitas kerja di masing-masing unit.

Para pejabat yang dimutasi diwajibkan untuk segera melaksanakan tugas di jabatan barunya paling lambat 14 hari sejak surat telegram diterbitkan.

“Kami percaya AKBP Yunita Stevani akan membawa energi dan inovasi baru untuk Polres Bintan. Semoga amanah dan sukses di tempat yang baru,” pungkas Kombes Pol Zahwani.

Rotasi jabatan ini diharapkan membawa dampak positif bagi kinerja Polri, khususnya di wilayah Kepulauan Riau, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. ***

banner 200x200
Follow