[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]
Hari Kartini, PKK, GOW dan DWP Tanjungpinang Rayakan Bersama
SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — Tim Penggerak PKK Kota Tanjungpinang bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP), menggelar peringatan Hari Kartini Ke 140, di Gedung Wanita Tun Fatimah, Kota Tanjungpinang, Jumat (26/04/2019).
Acara tersebut didukung oleh Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tanjungpinang ini berlangsung meriah.
Acara peringatan Hari Kartini Ke140 itu, diawali dengan pembacaan sejarah singkat Kartini oleh Ketua DWP Kota Tanjungpinang, Elsa Famela Riono. Kemudian dilanjutkan dengan Paduan Suara dari GOW Tanjungpinang juga turut memeriahkan acara tersebut.
Wakil Walikota Tanjungpinang, Hj Rahma S.IP, dalam sambutannya menyampaikan, akan pentingnya emansipasi perempuan dan partisipasi kaum perempuan dalam setiap program pembangunan. Hal ini penting menurut Rahma, agar perempuan tidak lagi dianggap sebagai makhluk nomor dua dalam kehidupan sosial masyarakat.
“Sudah banyak tokoh-tokoh perempuan di Tanjungpinang ini yang memiliki peranan penting. Saya mengajak untuk memanfaatkan momentum ini. Yang terpenting adalah mengobarkan kembali Api Semangat Kartini,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Tanjungpinang, Juwariyah Syahrul, menyampaikan bahwa, peringatan Hari Kartini jangan hanya diperingati secara seremonial semata, melainkan terus ditanamkan semangat dan cita-cita perjuangan Kartini dalam pemenuhan hak-hak perempuan.
“Saya ucapkan Selamat Hari Kartini kepada kita semua, semoga tidak ada lagi diskriminasi antara laki-laki dan perempuan, sehingga apa yang dicita-citakan dan diperjuangkan oleh Kartini dapat terwujudkan,” ungkap Juwariyah.
Juwariyah juga menjelaskan, bahwa nama Kartini sudah terpatri menjadi suatu sikap, khususnya bagi seorang ibu. Kartini telah menginspirasi banyak orang dan telah menjadi tokoh pejuang bagi kaum perempuan.
Dalam acara tersebut, Wakil Walikota Tanjungpinang, Hj Rahma,S.IP bersama Ketua TP PKK Kota Tanjungpinang Juwariyah Syahrul, menyerahkan bingkisan peralatan sekolah kepada perwakilan murid SDN 010 Senggarang. (Fd/R)