GESER UNTUK BACA BERITA
KEPRI

Karo Ops Polda Kepri dan Kapolresta Barelang Tinjau Pos Terpadu Operasi Ketupat 2025 di Jembatan Barelang

×

Karo Ops Polda Kepri dan Kapolresta Barelang Tinjau Pos Terpadu Operasi Ketupat 2025 di Jembatan Barelang

Sebarkan artikel ini
Karo Ops Polda Kepri, Kombes Pol Taswin, Kapolresta Barelang, Kombes Pol Zainal Arifin, meninjau Pos Terpadu Operasi Ketupat 2025 di Jembatan Barelang
Karo Ops Polda Kepri, Kombes Pol Taswin, Kapolresta Barelang, Kombes Pol Zainal Arifin, meninjau Pos Terpadu Operasi Ketupat 2025 di Jembatan Barelang. (Foto : Ist)

BATAM — Dalam rangka pelaksanaan Operasi Ketupat 2025, Karo Ops Polda Kepulauan Riau (Kepri) Kombes Pol Taswin, S.I.K., M.H., bersama Kapolresta Barelang Kombes Pol Zaenal Arifin, S.I.K., melakukan kunjungan kerja ke Pos Terpadu Jembatan Satu Barelang, Kamis (3/4/2025).

Kunjungan yang berlangsung di Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat, di antaranya Kabag Kerma Roops Polda Kepri AKBP Andar Sibarani, S.I.K., Plt. Kabag Dalops Roops Polda Kepri AKBP Rudi Syahriadi, S.E., M.M., Wakapolresta Barelang AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H., M.M., serta para Pejabat Utama (PJU) Polresta Barelang.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Setibanya di lokasi, rombongan disambut langsung oleh Kapolsek Sagulung IPTU Rohandi Parlindungan Tambunan, S.I.P., M.A.P., dan Padal Pos Pam IPTU Anwar Aris, S.H., beserta jajaran personel gabungan dari Polri, TNI, Dishub, dan Satpol PP.

Dalam arahannya, Karo Ops Polda Kepri menekankan pentingnya pelaksanaan tugas yang sesuai petunjuk dan arahan (jukrah) yang telah diberikan sebelumnya. Ia juga meminta agar setiap personel menjaga wibawa institusi, meningkatkan sinergi antarpetugas, serta selalu mengedepankan komunikasi dan koordinasi yang baik.

Kapolresta Barelang juga mengingatkan personel untuk menjaga kondisi fisik, menjaga kekompakan, dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di lapangan, baik yang bersifat potensial maupun nyata.

“Pos ini adalah wajah kesiapan kita dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Jaga kebersihan, kerapian, dan pelayanan di Pos Terpadu ini agar tetap maksimal,” tegas Kombes Zaenal.

Adapun personel yang bertugas di Pos Terpadu Jembatan Satu Barelang terdiri dari unsur Polri, TNI Yonif 136 Raider dan Yonif 10 Marinir, Dinas Perhubungan, serta Satpol PP. Selain pengamanan di pos utama, personel juga disiagakan di sejumlah objek wisata seperti Dendang Melayu dan Tanjung Penarik.

Di tengah momen libur Lebaran, Polresta Barelang mengimbau kepada masyarakat yang berkunjung ke kawasan wisata dan Jembatan Barelang agar senantiasa menjaga keselamatan, ketertiban, dan kebersihan lingkungan.

“Perhatikan keamanan saat berada di sekitar perairan, awasi anak-anak, dan selalu patuhi imbauan dari petugas demi kenyamanan bersama,” pesan Polresta Barelang.

Dengan kehadiran dan kesiapsiagaan seluruh unsur pengamanan, Operasi Ketupat 2025 di wilayah Batam diharapkan berjalan lancar dan kondusif. ***

banner 200x200