– Disaksikan Ketua DPRD Batam Nuryanto.
KUALA LUMPUR (SK) — M Fahrizan, atlet olahraga bela diri Tarung Derajat Utusan Kepulauan Riau (Kepri) menorehkan prestasi dan mengharumkan nama Indonesia, di manca negara. Pria asal Anambas tersebut berhasil menyumbangkan satu dari empat medali perak di kelas 70-73 Kg, setelah mengalahkan lawannya Ha Quoc Dat, dari Vietnam, di Kejuaraan Tarung Derajat, Asia Tenggara Ke-2, di Kuala Lumpur, Malaysia.
Turnamen tersebut, Indonesia sendiri mengirimkan dua kontingen, yang terdiri dari kontingen Indonesia A dan kontingen Indonesia B. Sedangkan perwakilan Provinsi Kepulauan Riau, tergabung dalam kontingen Indonesia B. 1 emas di raih oleh Junianto asal Jawa Barat, Kontingen Indonesia B setelah mengalahkan lawannya dari Filipina, Perlito B. Siador di kelas 61-64 Kg.
Sedangkan 3 perak lainnya di Sumbangkan oleh Suhermansyah dari Jawa Timur kontingen Indonesia A, Siti Rafikoh dari jawa Timur kontingen Indonesia B, Pian Sopiyana dari Jawa Barat kontingen Indonesia A. Dan untuk perunggu disumbangkan oleh I Nyoman Mardiana dari Bali kontingen Indonesia B. Delapan Negara Asia Tenggara lainnya juga ikut mengirimkan atlet-atletnya untuk merebut medali dalam turnamen bela diri itu.
Turnamen yang berlangsung dua hari mulai tanggal 26 hingga 27 April 2016 ini, berlangsung di Titi Wangsa Stadium Kuala Lumpur, Malaysia. Sang Guru, Ahcmad Derajat dan Ketua Tarung Derajat Kepri, Nuryanto, juga ikut menyaksikan langsung turnamen itu.
Selain itu, Dubes Republik Indonesia untuk Malaysia, Marsekal Purn. Hendra Prayitno bersama Presiden Majelis Olimpik Malaysia (MOM), Senator Datuk Megat Zulkarnain Omardin, tampak memberikan semangat kepada masing-masing atlet negaranya.
Sementara itu, tuan rumah Malaysia sendiri, berhasil meraih 3 emas, dari Nor Zakry Amirrul, Rafidah Bakri dan M. Yusof, dan 4 Perunggu. (SK-RM/R)