LINGGA (SK) — Anggota Komisi III DPRD Lingga Abdul Gani Atan Leman, prihatin dengan efisiensi anggaran pendidikan di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupten Lingga. Meski telah difloting pada APBD Tahun 2015, namun kegiatannya tidak dapat dilaksanakan, terkait pembatalan kegiatan yang telah disahkan.
Komisi III DPRD Lingga telah memanggil dinas terkait sebagai pelaksana program kegiatan untuk mencari pokok persoalannya, pada Jumat (10/4/2015).
“Kami telah meminta kepada Disdikpora agar dengan tegas menolak efisiensi anggaran. Namun karena alasan defisit anggaran tahun 2014, menjadi persoalan yang tidak dapat dihindari,” ucap Gani, kepada Sijori Kepri.
Sebagai penyelenggara program pendidikan Disdikpora, banyak kelemahan yang ditemukan harus dibenahi dulu sehingga program kegiatan yang telah disahkan dapat dilakukan dengan maksimal.
“Kita minta Disdikpora mengevaluasi kinerja staf sehingga dapat menjalankan tugas yang diberikan, bila tidak dilakukan berapapun floating anggaran yang diberikan tidak akan maksimal,” lanjut Gani.
Selain itu, Gani juga prihatin dengan kebijakan daerah yang memprioritaskan program kegiatan Dinas Pekerja Umum (PU), pemerintah daerah seharusnya lebih mengutamakan program disektor pendidikan, kesehatan, serta birokrasi pemerintahan.
“Eksekutif sampai saat ini belum menjelaskan apa dasar kebijakan yang memprioritaskan kegiatan Dinas PU,” paparnya. (SK-Pus)