Tak Berkategori

Lampung Jejamo Apresiasi Erick Thohir Memimpin BUMN

×

Lampung Jejamo Apresiasi Erick Thohir Memimpin BUMN

Share this article
Sekretaris Jenderal Lampung Jejamo, Sholihin Syam SE MM, bersama pengurus Lampung Jejamo, mengapresiasi berbagai terobosan oleh Menteri BUMN, Erick Tohir, dalam membenahi Badan Usaha Milik Negara (BUMN). (Foto : M Amin)

Sijori Kepri, Jakarta — Lampung Jejamo atau Paguyuban Masyarakat Lampung Perantauan mengapresiasi berbagai terobosan oleh Menteri BUMN Erick Tohir dalam membenahi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

“Sejak ditunjuknya Erick Thohir sebagai Menteri BUMN, ia tak pernah berhenti bergerak dan terus menciptakan langkah-langkah strategis untuk kemajuan Indonesia,” tegas Sholihin Syam SE MM, Sekretaris Jenderal Lampung Jejamo dalam jumpa pers, di wilayah Pasar Minggu, Jumat, (2/10/2020).

Dalam jumpa pers itu dihadiri pengurus Lampung Jejamo. Mereka mengapresiasi berbagai langkah strategis dengan niat  memajukan badan usaha milik negara tersebut seperti melakukan pemangkasan di deputi tentu sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo.

Dikatakan Solihin, langkah Menteri BUMN tidak lain untuk mempercepat gerak dalam membangun bangsa melalui penyederhanaan birokerasi. Hal tersebut menjadi alasan Lampung Jejamo memberi apresiasi.

Menurutnya banyak hal terutama dalam ketegasannya yang patut diapresiasi, seperti penutupan sebanyak 51 anak sampai cucu perusahaan BUMN, seperti Garuda Indonesia, Pertamina, dan Telkom.

“Bahkan pada tiga perusahaan besar ini enam anak perusahaan Garuda ditutup, Pertamina ada 25 anak perusahaan, dan selanjutnya Telkom kurang lebih 20 anak perusahaan ditutup,” papar Sholihin Syam, yang didampingi Wasekjen Agus Effendi SE ME.

BACA JUGA :  Ansar Ahmad Terima Penghargaan dari INews TV

Ia menambahkan, sektor lain meliputi pangan. Erick Thohir telah ikut melakukan langkah kongkrit dengan melakukan penggabungan klaster pangan. Hal tersebut tentunya dilakukan untuk mendorong terbentuknya rantai industri pangan yang terkonsolidasi di BUMN.

Bahkan dalam menjaga ketahanan pangan, Erick juga berencana menggabungkan PTPN, Perum Bulog, dan Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) ke dalam klaster BUMN pangan. Artinya, itu adalah pemikiran seorang visioner, yang memiliki banyak pengalaman dalam memimpin.

Mendorong terbentuknya rantai industri pangan yang terkonsolidasi di BUMN. Tentunya penggabungan klaster tersebut akan mengurangi impor dan kedepannya bisa mewujudkan ketahanan pangan menuju Indonesia Emas di tahun 2045.

“Harus di tarik benang merah dari sekian rentetan kebijakan yang diambil oleh Menteri BUMN Erick Thohir, semuanya akan ditemukan suatu pola kebijakan yang konsisten dan terukur,” tandas Solihin.

Menurutnya dari sudut pandang reformasi birokrasi, apa yang dilakukan oleh Erick Tohir adalah bagian dari apa yang dimaksud dengan efisiensi dan transformasi.

Pengurus Lampung Jejamo lainnya, Mansyur Ilyas, menilai Erick Thohir, selama ini konsisten melakukan pemangkasan struktur dalam rangka memangkas kerumitan dalam proses birokerasi agar lebih efisien dan tidak menimbulkan biaya tinggi.

BACA JUGA :  BNSP Sepakat, Dewan Pers Satu-Satunya Payung Pers Nasional

Gagasan Menteri BUMN Erick Thohir, tambah Agus Effendi, Wasekjend Lampung Jejamo akan menjadikan BUMN Indonesia seperti Tamasek di Singapore dan Khazanah di Malaysia, sudah jauh lebih maju menandakan Erick Thohir sangat punya visi terciptanya BUMN yang profesional dan Unggul dalam persaingan Internasional.  

“Menurut saya dan temen-temen di Lampung Jejamo, apabila ada bererapa pihak yang menyangsikan kerja Erick Tohir di BUMN, misalnya lebih baik saat ini Kementerian BUMN berfokus untuk melakukan transformasi di perusahaan pelat merah yang kinerjanya masih negatif,” ujarnya.

“Saya rasa ini pemikiran yang sudah sangat telat banget. Kita harus lihat kedepan sampai terobosan baik ini membuat beberapa orang merasa kebakaran jenggot dan penuh ketakutan. Jalan terus Bung Erick Tohir. Untuk kesejahteraan rakyat jangan ada kata kendur,” tukas dia.

ErickThohir seorang yang profesional, sebenarnya apa yang dilakukan oleh beliau tidaklah mengherankan. Sebab profesionalisme bagi Erick sudah menjadi kebiasaan, karenanya nalar bisnis efisiensi dan transformasi dipastikan akan mewarnai kebijakannya.

Ibarat gerak tubuh, ia sudah gerak reflek dari seorang profesional. Erick Tohir telah menunjukkan integritasnya, dengan tidak terpengaruh berbagai tekanan internal maupun eksternal.

BACA JUGA :  Survei Poltracking Pilpres 2024, Ridwan Kamil dan Ganjar Pranowo Kompak di Posisi Teratas

“Kita tahu seperti yang saya sampaikan diatas, bahwa bukan sedikit tekanan di internal BUMN yang merasa tidak nyaman, serta kasak kusuk di internal sudah seperti nada tak beraturan,” ungkap Solihin lagi.

Begitupun di eksternal lanjut Solihin, dinilai banyak yang merecoki Erick Tohir, tapi dengan kedewasaan dan pengalamannya ia tetap konsisten mengeksekusi visi transformasinya.

“Terlihat bagaimana Erick Thohir pada aspek operasional dengan kebijakan mengganti figur-figur senior dengan lebih muda, adalah gambaran keinginan Erick Tohir, agar Kementerian BUMN lebih progresif bergerak cepat, apalagi saat ini BUMN menjadi andalan untuk bangkitnya ekonomi nasional, pasca krisis akibat Pandemi Covid-19,” sebut Solihin.

Lampung Jejamo konsisten mendukung kebijakan Erick Tohir sebagai Menteri BUMN dengan program dan kebijakan profesionalnya. Lampung Jejamo mendukung konsep dan integritas dengan harapan BUMN menjadi perusahaan yang unggul secara global.

“Mari kita do’akan semoga BUMN kita benar-benar berubah di masa mendatang, dan memberikan kontribusi optimal dalam pertumbuhan ekonomi khususnya guna kesejahteraan rakyat Indonesia,” pungkasnya. (MM)