TANJUNGPINANG (SK) — Lurah Pinang Kencana mengungkapkan bahwa pihaknya akan bertindak untuk menindaklanjuti banjir yang merendam pemukiman warga saat musim hujan, di lingkungan RT 004/RW 002 Kampung Air Raja, Kelurahan Pinang Kencana,Tanjungpinang, Rabu, (15/06/2016).
Banjir yang selalu merendam pemukiman warga pada saat musim hujan ini, sudah terjadi sejak 2 tahun yang lalu yang terjadi akibat daerah pemukiman yang rendah dan bermasalahnya saluran drainase.
Pihak Kelurahan juga akan segera menindaklanjuti keadaan ini dengan melakukan normalisasi, yaitu melalui menyurati pihak Dinas Pekerjaan Umum (Dinas PU), untuk meminta menurunkan alat berat guna melakukan pengerukan pada saluran drainase yang terjadi pendangkalan dan membuat saluran drainase baru.
Lurah Pinang Kencana Iman Firyadi, mengatakan, bahwa warga yang lahannya terkena untuk membuat drainase, agar mampu berkerja sama dan tidak mengharapkan ganti rugi, karena ini merupakan untuk kepentingan umum.
“Langkah pertama yang pihak Kelurahan lakukan adalah menghubungi pihak RT setempat dan warga yang lahan nya terkena untuk pembuatan drainase. Ini akan kita sampaikan jika mereka harus merelakan sedikit lahannya untuk pembuatan drainase dan tidak mengharapkan ganti rugi kepada pemerintah, karena ini merupakan untuk kepentingan umum,” katanya.
Ia juga mengharapkan, jika setelah dilakukannya normalisasi di kawasan tersebut, para warga setempat harus melakukan kegiatan gotong royong, agar permasalahan tersebut tidak terulang lagi di kemudian hari.
“Jika permasalahan ini sudah normal, saya mengharapkan agar warga juga melaksanakan gotong royong, agar permasalahan ini tidak terulang kembali,” harapnya.
Iman juga menambahkan, jika mereka tidak akan menutup mata dengan adanya kejadian ini, ia akan melakukan usaha semampunya untuk menyelesaikan masalah yang terjadi di daerah kelurahannya.
“Sebagai Lurah, saya akan terus berupaya semampu saya untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang terjadi yang berada di wilayah Kelurahan Pinang Kencana ini,” tambahnya.
Sudah di Laporkan, Tapi Belum Ada Upaya dari Pemko Tanjungpinang
Sebelumnya diberitakan, warga masyarakat di lingkungan RT 004/RW 002 Kampung Air Raja, Kelurahan Pinang Kencana, mengaku, sudah berulang kali menyampaikan keluhan itu ke Pemko Tanjungpinang melalui perangkat RT, hingga Kelurahan. Bahkan, warga juga sudah memberitahukan Walikota Tanjungpinang, melalui sms center ke orang nomor satu di Kota Tanjungpinang, terkait banjir yang merendam rumah warga hingga setinggi lutut orang dewasa ini, lantaran tersumbatnya saluran air atau drainase, sehingga debit air meninggi akibat derasnya curah hujan, hingga meluap ke rumah warga.
Dila (40), salah satu warga setempat, mengatakan, apa yang dialami warga ini sudah sejak lama. Namun, tidak ada upaya dari PEMKO Tanjungpinang untuk mencarikan solusi, apalagi kata ibu rumah tangga ini, pasca hujan pasti air ini terus menggenangi rumah warga.
“Sudah hampir 2 tahun belakangan ini, kalau hujan deras, ya masuk semua air ke rumah, bisa sampai setinggi lutut. Belum lagi jadi makin banyak nyamuk kalau sudah begini. Ini semua karena parit (drainase,red) tidak dikerjakan sampai selesai, jadi airnya tidak mengalir, dan meluap ke rumah-rumah warga,” katanya.
Untuk itu, sambung Dila, warga meminta perhatian pemerintah mengenai hal ini, agar warga lingkungan RT 004/RW 002 Kampung Air Raja, Kelurahan Pinang Kencana, ini tidak lagi rumahnya tergenang air pasca hujan.
“Harapan kami agar banjir ini tidak ada lagi, kalau hujan. Karena repot, harus menguras rumah kalau setiap ada hujan. Mohon perhatian pemerintah,” harapnya.
Selain di Kelurahan Air Raja, hal serupa juga terjadi di beberapa ruas jalan di Kota Tanjungpinang, yang di karenakan kondisi drainase yang tidak baik berakibat air hujan meluap sampai ke jalan raya yang akhirnya mengganggu kenyamanan masyarakat dan pengguna jalan lainnya. (SK-NTI-C/WR)