GESER UNTUK BACA BERITA
KEPRI

Polres Lingga Razia Kios Pengecer BBM

×

Polres Lingga Razia Kios Pengecer BBM

Sebarkan artikel ini

LINGGA (SK) — Polres Lingga, bersama Camat Singkep dan Disperindagkop, gelar razia terhadap kios-kios pengecer Bahan Bakar Minyak (BBM) di Dabo Singkep. Razia ini digelar imbas dari turunnya harga minyak jenis Premium, hingga kios pengecer enggan untuk membuka kios. Sehari sebelumnya masih terlihat kios pengecer tersebut masih buka, namun pada hari ini, Rabu (6/1/2015) terlihat hampir seluruhnya kios pengecer BBM tersebut tutup seperti ada yang mengemandoinya.

Kabag Ops Polres Lingga, Kompol Hotlan Butar Butar, mengatakan, razia ini di gelar menanggapi ada laporan masyarakat bahwa kios pengecer BBM di Dabo Singkep tutup, kita tidak mau adanya penimbunan minyak jenis premium ini oleh pemilik kios.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Kita mau meski minyak premium telah habis, para pemilik kios tetap membuka kios miliknya, dari razia yang dilakukan memang kita belum menemukan adanya penimbunan preminum oleh pemilik kios,” ujarnya, disela-sela razia terhadap kios pengecer BBM, Rabu (6/1/2015).

Sementara itu, Kepala Dinas perindustrian, perdagangan dan koperasi (Disperindagkop) Kabupaten Lingga, Muzamil, mengatakan, yang kita kuawatirkan tutupnya kios ini, adanya penimbunan minyak, sehingga dengan tidak adanya minyak ini, harga jual minyak ini akan melebihi harga sebelumnya.

“Untuk itu, kita mengharapkan kerjasama masyarakat, karena kios pengecer minyak ini membelinya dengan harga lama dan menjual dengan harga yang lama, sambil menunggu minyak dengan harga baru datang,” ungkapnya.

Dari pantauan Sijori Kepri dilapangan, razia yang digelar oleh polres Lingga disejumlah kios pengecer BBM, tidak menemukan adanya penimbunan minyak jenis premium yang ditimbun oleh pemilik kios, pada setiap kios hanya ditemukan minyak tanah dan solar. (SK-Pus)

LIPUTAN LINGGA : PUSPANDITO
EDITOR : DEDI YANTO

Kabag Ops Polres Lingga, Kapolsek Dabo dan Camat Singkep, menemui<br/> salah satu pengecer BBM (Foto: Puspandito)
Kabag Ops Polres Lingga, Kapolsek Dabo dan Camat Singkep, menemui
salah satu pengecer BBM (Foto: Puspandito)
banner 200x200