BATAM – Calon Gubernur Kepri nomor urut 02, Muhammad Rudi, menggunakan hak pilihnya di TPS 017, Kelurahan Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota pada Pilkada Kepri 2024.
Hasil penghitungan suara menunjukkan Paslon nomor urut 02, Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq, meraih 189 suara, unggul atas Paslon nomor urut 01, Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura, yang hanya memperoleh 93 suara.
Dengan selisih 96 suara, TPS ini menjadi bukti kuat dukungan warga setempat terhadap Muhammad Rudi.
Proses pemungutan suara berjalan lancar, dengan antusiasme warga yang tinggi untuk berpartisipasi dalam Pilkada.
Hasil ini menjadi salah satu indikasi awal dari persaingan sengit Pilgub Kepri 2024. ***