KEPRITANJUNG PINANG

Sani Tampung Aspirasi Warga Penyengat

×

Sani Tampung Aspirasi Warga Penyengat

Share this article

TANJUNGPINANG (SK) — Gubernur Kepri H M Sani didampingi istri tercinta Hj Aisyah Sani mengikuti Senam Sehat bersama masyarakat Pulau Penyengat, di Lapangan depan Mesjid Pulau Penyengat. Senam sehat tersebut mengangkat tema “Di dalam Tubuh yang Sehat terdapat Jiwa yang Kuat”, Tanjungpinang, Minggu, (14/6/2015). Masyarakat terlihat antusias mengikuti senam. Selain itu, kesempatan tersebut dapat dimanfaatkan melakukan komunikasi secara langsung dengan orang nomor satu di Kepri tersebut.

BACA JUGA :  Nurdin Ajak Investor "TINGKATKAN INVESTASI" dan Berwisata Nikmati FBK

Dalam sambutannya, Gubernur Kepri H M Sani mengatakan, terselenggaranya senam sehat ini merupakan ajang bersalihturahmi. Karena menjalin hubungan baik dengan masyarakat merupakan langkah awal kemajuan pembangunan Provinsi ini.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

“Dengan tubuh yang sehat serta jiwa kuat kita akan mampu menjalankan segala aktifitas. Begitu juga dalam rangka membangun Kepri,” kata Sani.

BACA JUGA :  Tagana Kepri Usulkan "NOORLIZAH NURDIN JADI BUNDA TAGANA"

Dikatakan Sani, Pembangunan Provinsi Kepri tak terlepas dari dukungan masyarakat. Dukungan dimaksud bukan hanya dalam bentuk materi maupun pembangunan fisik.

BACA JUGA :  Pedagang Sayur di Sagulung Positif Covid 19

“Melainkan upaya masyarakat untuk hidup tentram dan saling mendukung satu sama lainnya,” kata Sani lagi.

Acara tersebut juga dihadiri Sekdaprov Kepri Robert Iwan Lorioux, Asisten II Pembangunan Syamsul Bahrum, dan beberapa kepala Dinas SKPD Provinsi Kepri. (SK-DY/R)

Sani menyapa anak-anak Pulau Penyengat (Foto: Humpro Kepri)
Sani menyapa anak-anak Pulau Penyengat (Foto: Humpro Kepri)
Gubernur Kepri membacakan nama pemenang undian (Foto: Humpro Kepri)
Gubernur Kepri membacakan nama pemenang undian (Foto: Humpro Kepri)