BATAM (SK) — Pendidikan merupakan salah satu faktor yang paling mendasar dalam siklus kehidupan manusia. Bahkan, dalam pembukaan UUD 45 dalam salah satu amanatnya mengatakan bahwa, Pemerintah ikut mencerdaskan kehidupan Bangsa dan Negara. Hal ini disadari penuh oleh Wakil Gubernur Kepri Dr HM Soerya Respationo SH MH selaku Pemerintah Provinsi Kepri.
“Kami sangat konsen dengan pendidikan. Semua anak bangsa yang ingin maju, Pemprov Kepri wajib hukumnya membantu,” kata Soerya, saat memberikan bantuan satu unit bus kepada SMU Yos Sudarso, Selasa (3/2/2015).
Atas dasar itu, Ia meminta seluruh jajarannya untuk membantu memberikan pendidikan Nasional yang berkualitas. Sehingga pemerataan kesempatan menikmati akses pendidikan, serta peningkatan mutu pendidikan dapat dinikmati oleh seluruh anak-anak yang ada di Kepri ini.
“Terutama untuk anak-anakku penerus keberlangsungan dan kejayaan Provinsi Kepri yang kita cintai ini,” tambahnya.
Kehadiran Soerya dalam acara ini disambut gembira oleh pengurus, siswa-siswi dan orang tua yang kebetulan hadir diacara serah terima mobil tersebut. Beberapa diantaranya bahkan memberikan masukan langsung kepada Soerya dan berfoto bersama. (SK-DY/R)