BATAMKEPRI

Syarat Naik Pangkat, 77 Personel Polresta Barelang Latihan Bela Diri

×

Syarat Naik Pangkat, 77 Personel Polresta Barelang Latihan Bela Diri

Share this article

Sijori Kepri, Batam — Guna meningkatkan kemampuan individu, dan persiapan Ujian UKP (Usulan Kenaikan Pangkat) Periode 1 Januari 2022, 77 Personel Polresta Barelang melaksanakan kegiatan latihan Bela Diri Polri. Latihan Bela Diri Polri ini dipimpin oleh Kabag SDM Polresta Barelang, Kompol Sarbini, di Aula Anindhita Lantai 2, Mapolresta Barelang, Sabtu, (14/08/2021).

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Yos Guntur, mengatakan, kegiatan latihan Bela diri Polri ini bertujuan agar anggota siap dilapangan, untuk meningkatkan kemampuan dan dapat mengingat kembali pengetahuan bela diri yang telah diperoleh sewaktu dalam pendidikan menjadi anggota Polri.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

“Ujian bela diri tersebut merupakan satu diantara syarat wajib yang harus dilalui anggota Polri yang akan naik pangkat, dengan Tujuan untuk menyempurakan teknik dan gerakan-gerakan anggota dalam proses bela diri Polri. Ujian Bela diri ini tetap dilaksanakan sesuai protokol kesehatan,” kata Yos Guntur.

BACA JUGA :  9 Fraksi Setujui Pembahasan “RAPBD BATAM TAHUN 2017”

Sehingga, lanjut Yos Guntur, jika sewaktu- waktu anggota ditugaskan dilapangan, mampu melaksanakan tugas sesuai tugas pokok Polri, yaitu sebagai Pelindung, Penganyom dan Pelayan masyarakat.

BACA JUGA :  Kapolsek Lubuk Baja dapat Bendera Kuning dari Kapolresta Barelang, Kapolsek Kawasan Bandara Hang Nadim Bendera Hitam, Maksudnya?

“Selain itu untuk menjaga kesehatan dan kebugaran serta menguatkan imun tubuh ditengah Pandemi Covid-19,” ujarnya.

Kasi Humas Polresta Barelang, IPTU Tigor Sidabariba, menambahkan, Kapolres berharap dengan adanya latihan peningkatan kemampuan tersebut, personel Polresta Barelang selalu siap dalam melaksanakan tugas ditengah Pandemi Covid-19.

BACA JUGA :  Warga Perumahan Green Land Batam Nekat Gantung Diri

“Semoga Wabah Covid-19 segera berakhir, serta seluruh anggota lulus pada ujian bela diri Polri, dalam rangka Usulan Kenaikan Pangkat,” tambah Tigor. (Wak Dar)