KARIMUNKEPRIRELIGI

Tahun Baru Islam, Polsek Kundur Gelar Ceramah Agama dan Doa Bersama

×

Tahun Baru Islam, Polsek Kundur Gelar Ceramah Agama dan Doa Bersama

Share this article
Polsek Kundur melaksanakan kegiatan Ceramah Agama dan Doa Bersama, dalam rangka Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H/2019 M. (Foto : Polsek Kundur)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Male” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Tahun Baru Islam, Polsek Kundur Gelar Ceramah Agama dan Doa Bersama

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

SIJORIKEPRI.COM, KARIMUN — Polsek Kundur melaksanakan kegiatan Ceramah Agama dan Doa Bersama, dalam rangka Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H/2019 M, di Masholla AlJihad Polsek Kundur, Rabu, (11/9/2019), sekira pukul 08.15 WIB.

BACA JUGA :  Nelayan Karimun Terima Bantuan Kapal

Kapolsek Kundur, Kompol Endi Endarto, mengatakan acara ceramah agama dan doa bersama tersebut bertema “Dengan Semangat Tahun Hijriyah  Polri Yang Promoter Mewujudkan SDM Unggul Indonesia Maju”.

Dikatakan Kompol Endi Endarto, dalam peringatan tahun baru islam ini, tentunya kita masih banyak kekurangan maupun kesalahan. Mungkin dalam hal beribadah atau dalam pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Teknisi Listrik di Batam Positif Covid 19

“Maka perlunya interopeksi, mudah-mudahan di tahun 1441 H dapat ditingkatkan ibadahnya dan semakin mendekatkan diri kepada ALLAH SWT, setelah mendapat siraman rohani dari Ustad M Daud S.Ag. Aamiin YRA,” kata Kapolsek Kundur.

Acara tersebut turut dihadiri Wakapolsek Kundur AKP Suhendro, Kasium dan Para Kanit Polsek Kundur, serta seluruh anggota Polsek Kundur, ASN dan PHL Polsek Kundur, Pengurus dan Anggota Bhayangkari Ranting Tanjung Batu Kundur. 

BACA JUGA :  Momentum Tahun Baru Islam, Walikota Ajak Masyarakat Maknai Hijrah Untuk Bermuhasabah

Sekira Pukul 09.15 WIB, acara Peringatan Tahun Baru Islam di Mushola Al Jihad Polsek Kundur selesai. (Wak Fik)