GESER UNTUK BACA BERITA
Example 325x300
KEPRINATUNA

Tri Didik Sisworo Gantikan Bukhary Jadi Camat Bunguran Barat

×

Tri Didik Sisworo Gantikan Bukhary Jadi Camat Bunguran Barat

Sebarkan artikel ini
Pisah sambut dan Sertijab antara Camat Bunguran Barat yang baru, Tri Didik Sisworo S.STP, dengan Camat Bunguran Barat yang lama, Bukhary S.STP MAP. (Foto : Ist)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Male” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Tri Didik Sisworo Gantikan Bukhary Jadi Camat Bunguran Barat

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

SIJORIKEPRI.COM, NATUNA — Pisah sambut dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) antara Camat Bunguran Barat yang baru, Tri Didik Sisworo S.STP, dengan Camat Bunguran Barat yang lama, Bukhary S.STP MAP, berlangsung dengan penuh khidmat, aman dan lancar. Acara berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Bunguran Barat, Sabtu, (28/9/2019), malam yang lalu.

Camat yang lama Bukhary, dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh Kepala Desa, Lurah, dan masyarakat Bunguran Barat atas segala kekurangan dan kesalahan selama memimpin Kecamatan Bunguran Barat.

BACA JUGA :  Penutupan Pasar Rakyat Jemaja Timur 2016 “BERLANGSUNG MERIAH”

“Saya bersama keluarga mohon maaf yang sebesar-besarnya, jika selama ini terdapat kekurangan, baik itu perkataan maupun perbuatan, khilap, dan salah dalam menjalankan tugas di Bunguran Barat ini,” tutur Bukhary.

Kemudian dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada semua Kepala Desa, Lurah, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat Bunguran Barat, atas semua dukungan terciptanya roda pemerintahan yang baik dan suasana yang kondusif selama ini.

“Kepada Camat yang baru, saya ucapkan selamat datang dan selamat mengemban tugas baru di Bunguran Barat, cepat menyesuaikan diri,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Camat Bunguran Barat yang baru, Tri Didik Sisworo S.STP, mengucapkan terimakasih atas sambutan dan terselenggaranya Sertijab dan pisah sambut yang penuh akrab dan kekeluargaan ini.

BACA JUGA :  Jabatan Kabag Ren Polresta Barelang Berganti, dari Kompol Ismail Efendi Kepada AKP Asril

Setelah memperkenalkan dirinya, pria kelahiran Payakumbuh Sumatera Barat ini mengatakan, akan meneruskan program yang telah terencana dan bekerja sebaik-baiknya dalam menjalankan roda pemerintahan, sesuai dengan kebutuhan pembangunan masyarakat Kecamatan Bunguran Barat saat ini.

Selanjutnya, Tri Didik Sisworo berharap, kepada semua tokoh masyarakat, untuk tidak segan-segan menegor dirinya apabila terdapat kesalahan dalam memimpin Kecamatan Bunguran Barat nantinya.

“Saya ini hanyalah manusia biasa yang tidak luput dari kesalahan, untuk itu sekali lagi saya berharap mari kita bersama-sama membangun Bunguran Barat ini untuk lebih baik lagi,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Gondol Emas di 9 Katagori, “PSHT JUARA UMUM”

Sementara, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Bunguran Barat, M Thaib, dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada Camat Bunguran Barat yang baru, Tri Didik Sisworo, selamat mengemban tugas baru, dan cepat menyesuaikan diri.

Selanjutnya, M. Thaib, juga mengucapkan selamat jalan kepada Camat Bunguran Barat yang lama, Buchary.

“Terimakasih atas didikasinya selama memimpin Kecamatan Bunguran Barat, dan selamat mengemban tugas baru, semoga amanah dan sukses selalu,” tuturnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Anggota DPRD Natua Marzuki SH dan Wan Rici Saputra, Forum Komunikasi Kecamatan Bunguran Barat, Para Kepala Desa, dan Tokoh masyarakat Bunguran Barat. (nard)