GESER UNTUK BACA BERITA
KEPRI

U Turn Depan RSUP Kepri Akhirnya di Tutup “INI SEBABNYA”

×

U Turn Depan RSUP Kepri Akhirnya di Tutup “INI SEBABNYA”

Sebarkan artikel ini

TANJUNGPINANG (SK) — Banyaknya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) dan pelanggaran lalu lintas oleh masyarakat, Kasat Lantas Polres Tanjungpinang, akhirnya menutup U Turn (Pengkolan, Red) di depan Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP).

“Kita tutup U Turn disana, karena banyaknya pengendara bermotor yang melakukan pelanggaran disana dengan berlawan arah,” ujar Kasat Lantas Polres Tanjungpianang AKP Sulam, saat dikonfirmasi melalui telephone, Sabtu, (11/06/2016).

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

U Turn tersebut, kata Sulam, sebenarnya sangat berbahaya. Cuma, pada saat pembuatan U Turn kemarin, pihak RSUP meminta untuk jalan urgen (jalan darudat, red) mobil ambulan lewat. Tetapi selama ini, malahan disalahgunakan oleh pengendara bermotor, dan sangat rawan sekali.

“Kemarin juga terjadi kecelakaan, untungnya tidak ada korban jiwa, maka itu U Turn kita tutup, karena lebih banyak mudaratnya dari pada manfaatnya,” katanya.

Selain itu, sebelumnya pihak Polres juga sudah mengadakan rapat bersama dinas terkait untuk melakukan penutupan U Turn yang di depan RSUP tersebut.

“Kemarin kami juga sudah mengadakan rapat bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kota, Provinsi dan Pihak RSUP untuk melakukan penutupan U Turn di sana,” ungkapnya.

AKP Sulam juga mengatakan, setelah hasil rapat pembahasan U Turn tersebut, nantinya kita akan membuat U Turn lagi di depanya, sekitar jarak 150 meter dari U Turn yang telah ditutup.

“Dari hasil rapat kemarin bersama dinas terkait, kita buka U Turn lagi, jaraknya sekitar 150 meter di depannya, kemudian kita kasih lampu perhatian (warning light), setelah kita mendapatkan rekomendasi dari Gubernur Kepri dan Walikota Tanjungpinang,” kata Sulam. (SK-RA)

 

banner 200x200
Follow