BATAMPOLRI

Wakapolres Natuna Kompol Ahmad Rudi Prasetyo Dimutasi ke Polda Kepri, Ini Jabatan Barunya

×

Wakapolres Natuna Kompol Ahmad Rudi Prasetyo Dimutasi ke Polda Kepri, Ini Jabatan Barunya

Sebarkan artikel ini
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, menjelaskan tentang Kompol Ahmad Rudi Prasetyo yang dimutasi ke Polda Kepri. (Foto : Dok)

BATAM – Kompol Ahmad Rudi Prasetyo SH MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Natuna, resmi mendapatkan penugasan baru di lingkungan Polda Kepulauan Riau (Kepri).

Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor STR/803/XI/KEP./2024 tertanggal 15 November 2024, Kompol Ahmad Rudi kini diangkat sebagai PS Kakorsis SPN Polda Kepri.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Pengumuman mutasi ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad SH M.Si, pada Sabtu (16/11/2024). Ia menjelaskan bahwa rotasi jabatan ini melibatkan 147 personel Polda Kepri, mulai dari perwira hingga PNS.

Kabid Humas menyebut bahwa mutasi merupakan bagian dari mekanisme rutin untuk penyegaran organisasi, promosi jabatan, serta peningkatan kinerja personel.

“Mutasi adalah hal yang wajar di tubuh Polri, dilakukan untuk memenuhi kebutuhan organisasi sekaligus memberikan tantangan baru kepada personel,” ungkap Kombes Pol Zahwani.

Kompol Ahmad Rudi Prasetyo dikenal sebagai pemimpin yang tegas dan berdedikasi selama bertugas di Polres Natuna. Dalam perannya, ia turut berkontribusi dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif di wilayah Natuna.

Rotasi ini juga dipandang strategis menjelang Pilkada 2024, untuk memastikan kesiapan seluruh personel Polri di Kepri dalam menjaga keamanan selama proses demokrasi berlangsung.

Kabid Humas mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada. Masyarakat juga diimbau untuk melaporkan potensi gangguan keamanan melalui Call Center Polisi 110 atau aplikasi Polri Super Apps. ***

banner 200x200
Follow