BINTANKEPRIPOLITIK

Warga Perumahan Oktaviari Berharap Pemkab Bangun Sumur Bor

×

Warga Perumahan Oktaviari Berharap Pemkab Bangun Sumur Bor

Share this article
Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Bintan, Tarmizi, saat melakukan reses di Bintan. (Foto : Herbert)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Male” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Warga Perumahan Oktaviari Berharap Pemkab Bangun Sumur Bor

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

SIJORIKEPRI.COM, BINTAN — Usai menampung aspirasi warga Perumahan Telaga Biru, Kelurahan Sungai Lekop, Korindo, Kecamatan Bintan, Anggota Komisi I Dewan Pewakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bintan, Tarmizi, melanjutkan reses ke lingkungan warga Perumahan Yudha dan Perumahan Oktaviari, Bintan, Selasa, (26/11/2019).

BACA JUGA :  Safari Ramadhan, Syahrul Bantu Masjid As Sakinah Rp 50 Juta

Di lokasi ini, Tarmizi banyak menerima keluhan warga. Beberapa diantaranya terkait proses pembangunan yang belum maksimal diberikan Pemerintah Daerah. Tarmizi mengatakan, pihaknya akan melaporkan keluhan ini ke tingkat pembahasan DPRD Bintan.

BACA JUGA :  Tarmizi Reses ke Warga Telaga Bintan

”Aspirasi yang kita terima, akan kita sampaikan dalam rapat pembahasan reses di DPRD Bintan,” katanya.

Salah satu warga Perumahan Oktaviari, Atun, mengatakan, ada beberapa pembangunan yang harus diberikan. Salah satunya penyediaan sumur umum buat warga.

BACA JUGA :  Sani Sesali Proyek Monumen Bahasa Sempat Terhenti

“’Perumahan Oktaviari belum ada sumur bor. Saat musim kemarau warga kesulitan. Keluhan lainnya banyak jalan yang berlubang,” tuturnya. (Wak Obet)