BATAMCOVID-19KEPRI

Waspada, Virus Corona Merambah Perumahan Sukajadi Batam

×

Waspada, Virus Corona Merambah Perumahan Sukajadi Batam

Share this article
Wali kota Batam, H Muhammad Rudi. (Foto : MC Batam)

Sijori Kepri, Batam — Ketua Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Batam, yang juga Walikota batam, HM Rudi, dalam rilis Update Perkembangan penyebaran COVID-19 Kota Batam, mengatakan, Virus mematikan ini singgah di perumahan Sukajadi, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam, Rabu, (3/6/2020).

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Seorang perempuan berinisial ED (29), Ibu Rumah Tangga (IRT), terinfeksi positif. Yang bersangkutan merupakan istri dari Terkonfirmasi Kota Batam. Menindaklanjuti hasil tracing dan pengembangan Penyelidikan Epidemiologi (PE) terhadap kasus No 100 yang telah menjadi sebuah Cluster baru dengan sebutan Cluster TGR, maka pada tanggal 28 Mei 2020 dilakukan pemeriksaan RDT kepada yang bersangkutan dengan hasil Non Reaktif.

BACA JUGA :  Jangan Sampai Pembahasan Ranperda “MENJADI SIA-SIA”

”Selanjutnya pada keesokan hari tanggal 29 Mei 2020 dilakukan pengambilan swab tenggorakan di RSE-BK yang hasilnya diperoleh Rabu, (3/6/2020) dengan terkonfirmasi Positif,” kata Rudi.

BACA JUGA :  Masa Reses, Anggota DPRD Natuna dari Partai Gerindra Jaring Aspirasi Warga Kecamatan Serasan Timur

Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti, serta saat ini dalam proses persiapan perawatan isolasi atau karantina guna penanganan kesehatannya di rumah sakit rujukan RSKI Covid-19 Galang Kota Batam.

Selanjutnya diingatkan dan dihimbau kembali kepada seluruh masyarakat Kota Batam guna kemaslahatan bersama, agar tetap mengikuti anjuran Pemerintah untuk menjaga jarak, senantiasa mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

BACA JUGA :  Wali Kota Batam Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua ISSI Kepri Periode 2022-2026

”Tetap di rumah saja, mengenakan masker jika terpaksa harus keluar rumah serta selalu menjaga kesehatan dengan makan makanan seimbang dan berolahraga secara teratur serta istirahat yang cukup,” tutupnya. (Wak Dar)