BP BATAMJABODETABEK

Pameran Expo Pengawasan Intern 2024, BP Batam Tampilkan Kontribusi BP Batam Selama 5 Tahun Terakhir

×

Pameran Expo Pengawasan Intern 2024, BP Batam Tampilkan Kontribusi BP Batam Selama 5 Tahun Terakhir

Sebarkan artikel ini
BP Batam mengikuti Pameran Expo Pengawasan Intern 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) di Grand Ballroom TMII Jakarta. (Foto : Ist)

JAKARTA — BP Batam ikut berpartisipasi dalam Pameran Expo Pengawasan Intern 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) di Grand Ballroom TMII Jakarta, pada Selasa (28/5/2024).

Acara tersebut merupakan bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun BPKP ke-41, dengan tema besar “Independensi Pengawasan untuk Akselerasi Hasil Pembangunan”.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Pameran ini menampilkan kontribusi BP Batam selama 5 (lima) tahun terakhir serta peran Akuntan Pengelolaan Instansi Pemerintah (APIP) dalam mengawal pembangunan tersebut.

Pada kesempatan itu, BP Batam memperlihatkan perkembangan kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan bebas Batam yang pesat dalam beberapa tahun terakhir.

Pembangunan infrastruktur yang besar telah dilakukan, meningkatkan produktivitas ekonomi Batam bahkan melampaui angka nasional.

Di bawah kepemimpinan Muhammad Rudi, yang juga menjabat sebagai Wali Kota Batam, BP Batam berhasil meningkatkan indikator ekonomi Batam mencapai 7,04%, melebihi angka Kepulauan Riau dan angka nasional yang berada pada 5,05%.

Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan BP Batam, Wahjoe Triwidijo Koentjoro, didampingi oleh Kepala SPI BP Batam, Konstantin Siboro, turut hadir dalam acara tersebut.

Wahjoe menyatakan bahwa partisipasi BP Batam dalam pameran ini adalah bentuk apresiasi atas peran BPKP dalam mengawal pembangunan yang dilakukan BP Batam.

Pihaknya juga menyakini bahwa di bawah kepemimpinan Muhammad Rudi, Batam telah mengalami kemajuan infrastruktur yang pesat, yang telah menjadi katalis utama pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepulauan Riau.

Kepala BPKP, Muhammad Yusuf Ateh, menyampaikan bahwa acara ini adalah ajang silaturahmi dan komunikasi antara seluruh Kementerian/Lembaga, Pemda, Badan Usaha, dan APIP dengan masyarakat umum.

Sinergitas pengawasan pembangunan secara nasional sangat penting, terutama dalam upaya akselerasi pembangunan daerah.

Pihaknya juga mengapresiasi partisipasi 99 Kementerian/Lembaga, Badan Usaha, Pemda, dan APIP yang turut serta dalam Pameran Expo Pengawasan Intern 2024.

Booth Pameran Infrastruktur dan Pengawasan Intern BP Batam, berada di stand nomor 26, dan ramai dikunjungi oleh pengunjung. ***

(Red)

banner 200x200
Follow