KEPRINATUNA

Hari Ibu Ke 92, GOW Natuna Gelar Serangkaian Kegiatan

×

Hari Ibu Ke 92, GOW Natuna Gelar Serangkaian Kegiatan

Sebarkan artikel ini
Ketua GOW Natuna, Hj Raja Peni Adriani, bersama Pengurus GOW dan peserta Pelatihan Keterampilan Membuat Bunga dan Tanaman dari Kantong Plastik Bekas. (Foto : Ist)
Hari Ibu Ke 92, GOW Natuna Gelar Serangkaian Kegiatan, diantaranya melakukan kunjungan dan pemberian paket makanan kepada Lansia. (Foto : Ist)

Sijori Kepri, Natuna — Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke 92 tahun 2020, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Natuna, menggelar serangkaian kegiatan, diantaranya Bakti Sosial GOW di Kecamatan Bunguran Selatan dan Pelatihan Keterampilan Membuat Bunga dan Tanaman dari Kantong Plastik Bekas, Minggu, (13/12/2020).

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Ketua GOW Natuna, Hj Raja Peni Adriani S.Mn, menyampaikan, bahwa kegiatan Bakti Sosial GOW turun ke Desa atau Kecamatan merupakan program kerja rutin GOW dalam event-event hari besar, seperti hari ibu tahun ini.

“Kegiatan bakti sosial (Baksos) tersebut terdiri dari kegiatan pelatihan keterampilan membuat bunga dan tanaman dari kantong plastik bekas (recycle produk) untuk ibu-ibu kader Tim Penggerak PKK Desa se-Kecamatan Bunguran Selatan. Kegiatan lainnya melakukan kunjungan dan pemberian paket makanan kepada Lansia, serta pembagian masker ke masyarakat Bunguran Selatan,” kata Ketua GOW Natuna, pada acara pembukaan Peringatan Hari Ibu ke 92 tahun 2020, di Aula Kantor Camat Bunguran Selatan.

Turut hadir pada kegiatan ini, Camat Bunguran Selatan, Faisal S.TP, hadir Kepala Dinas P3AP2KB Kabupaten Natuna, DR Rika Azmi S.STP MM, para Ketua Organisasi Wanita, Ketua TP PKK Kecamatan Bunguran Selatan, Pengurus GOW Natuna dan peserta dari 4 (empat) Desa se-Kecamatan Bunguran Selatan.

Raja Peni melanjutkan, adapun paket makanan untuk Lansia dan bantuan masker tersebut merupakan sumbangan dari 18 organisasi wanita yang tergabung dalam GOW Kabupaten Natuna, dengan jumlah 55 paket. Untuk Kecamatan Bunguran Selatan akan dibagikan sebanyak 40 paket, sisanya untuk wilayah Kecamatan Bunguran Timur.

Untuk itu, Raja Peni mengucapkan terima kasih atas bantuan dan partisipasi dari organisasi wanita yang telah turut serta memberikan sumbangannya.

Raja Peni juga menyampaikan, bahwa tujuan dilaksanakan kegiatan pelatihan keterampilan ini adalah untuk membekali kaum perempuan dengan kepandaian memanfaatkan barang bekas untuk dijadikan nilai ekonomis, sebagai penambahan ekonomi keluarga. Dari barang-barang yang ada disekitar kita, memanfaatkan limbah sampah plastik, kantong kresek bekas belanja dan tidak memerlukan modal yang besar.

“Pelaksanaan kegiatan ini tetap mengikuti protokol kesehatan, dengan mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker. Peserta yang hadir mengikuti kegiatan pelatihan pun dibatasi,” ujarnya.

Sehari sebelumnya, GOW Natuna juga melaksanakan kegiatan senam bersama di Gedung Daerah Kabupaten Natuna, yang dibuka Wakil Bupati Natuna, Hj Ngesti Yuni Suprapti dan dihadiri utusan dari organisasi perempuan dan OPD.

“GOW Natuna juga berencana, pada 19 Desember 2020 mendatang akan menggelar pelatihan manajemen bagi organisasi perempuan,” tutup Raja Peni.

Camat Bunguran Selatan, Faisal S.TP, mengucapkan terima kasih kepada GOW Natuna atas dipilihnya wilayah Kecamatan Bunguran Selatan sebagai tempat untuk GOW melaksanakan Baksosnya tahun ini.

Sementara Kepala Dinas P3AP2KB Kabupaten Natuna, DR Rika Azmi S.STP MM, menyampaikan, ada lima (5) isu prioritas yang menjadi fokus pembangunan PPPA berdasarkan arahan Presiden RI.

Pertama, peningkatan pemberdayaan perempuan dalam kewirausahaan. Kedua, peningkatan peran ibu dalam pendidikan anak. Ketiga, penurunan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Keempat, penurunan pekerja anak. Kelima, pencegahan perkawinan anak.

“Maka apa yang dilaksanakan GOW Natuna pada kegiatan baksos ini patut diapresiasi. Karena kegiatan pelatihan keterampilan yang dilaksanakan memenuhi isu, yang pertama membekali perempuan dengan keterampilan untuk kegiatan kewirausahaan,” kata Rika Azmi.

Acara pembukaan ini diakhiri dengan kegiatan foto bersama para Ketua Organisasi Wanita. Kemudian dilanjutkan dengan pelatihan keterampilan, dan sebagian panitia beserta Ketua Organisasi melakukan kunjungan ke rumah Lansia, yang terdiri dari 4 Desa di Kecamtan Bunguran Selatan. (Sa)

banner 200x200
Follow