BATAMKEPRI

IPTU Yerry Manulang Diangkat Dalam Jabatan Baru Sebagai Kapolsek Belakang Padang

×

IPTU Yerry Manulang Diangkat Dalam Jabatan Baru Sebagai Kapolsek Belakang Padang

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Belakang Padang, IPTU Yerry Manulang. (Foto : Ist)

Sijori Kepri, Batam — IPTU Yerry Manulang, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Belakang Padang menggantikan AKP Sulam, yang dimutasi sebagai Kapolsek Galang, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Herman Kelly.  

Kasi Humas Polresta Barelang, IPTU Tigor Sidabariba, mengatakan, penggantian jabatan Kapolsek Belakang Padang ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Yos Guntur, dalam upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) bersama pejabat lainnya, di Aula Aninditha Lt II Mapolresta Barelang, Sabtu, (13/11/2021).  

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Pelantikan dan Sertijab ini, berdasarkan Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor : STR/715/X/KEP/2021 tanggal 29 Oktober 2021, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Jabatan dilingkungan Polda Kepri.  

“Upacara Pelantikan dan Sertijab ditandai dengan penandatanganan berita acara Sertijab, penandatangan pakta integritas dan pengambilan sumpah jabatan oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Yos Guntur,” kata Tigor.  

Turut hadir pada upacara tersebut Wakapolresta Barelang, AKBP Junoto, Para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran, Kasi, dan Para Perwira. (Wak Dar)

banner 200x200
Follow