TANJUNGPINANG — Pada Safari Ramadhan Hari ke Lima Malam ke Enam, Wakil Walikota, H. Syahrul, S. Pd, bersama rombongan bersilaturahmi mengunjungi Masjid Al Husein, di Perum Indonusa Lestari, Kilometer 8, Tanjungpinang Timur, Senin (22/6/2015).
Dalam sambutannya Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd, menuturkan bahwa kunjungan Safari Ramadhan ini, merupakan dalam rangka bersilaturahmi dengan masyarakat Tanjungpinang, dan merupakan sesuatu nikmat yang luar biasa, karena kita masih bisa dipertemukan kembali, pada Ramadhan tahun ini.
Didalam mensyiarkan agama Allah, Kata Syahrul, dapat kita lakukan melalui berbagai kegiatan keagamaan, seperti Majelis Ta’lim, Taman Pengajian, serta Marawis, dan yang paling utama ialah, bagaimana tugas pengurus masjid, dapat berperan aktif, mengajak generasi muda, supaya mereka tertarik untuk ikut serta dalam kegiatan keagamaan yang ada, sehingga pada akhirnya mereka akan mencintai masjid.
“Marilah kita bersama sama untuk memanfaatkan Bulan Suci Ramadhan ini, dengan meningkatkan amal ibadah dan bersabar, sabar itu, tidak cukup menahan lapar dan haus saja, akan tetapi juga, bisa bersabar dengan kondisi kelistrikan kita saat ini,” ucapnya.
Pada Safari Ramadhan di Masjid Al Husein, selain Silaturahmi dan Sholat Tarawih berjamaah, Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd, menyerahkan bantuan alat Kesenian Kompang.
Sementara itu, Muslim, Pengurus Masjid Al Husein, menyampaikan rasa senangnya, karena Rombongan Pemko bisa bersafari Ramadhan di Masjid Al Husein.
Ucapan terimakasihnya pun disampaikannya kepada Wakil Walikota Tanjungpinang, yang telah memberikan bantuan Alat Kesenian Kompang.
“Bantuan itu, sangat bermanfaat dalam memakmurkan Masjid, sehingga aktifitas kesenian keagamaan di Masjid ini dapat berjalan dengan lancar,” Tutupnya.
LIPUTAN TANJUNGPINANG : YULIATA
EDITOR : DEDI YANTO

(Photo : Yuliata)