KEPRIRELIGITANJUNG PINANG

Idul Adha, Pemko Tebarkan 47 Sapi Kurban

×

Idul Adha, Pemko Tebarkan 47 Sapi Kurban

Share this article
Walikota Tanjungpinang, H Syahrul menyerahkan hewan kurban di Masjid Raya Al Hikmah, Tanjungpinang. (Foto : Ist)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Male” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Idul Adha, Pemko Tebarkan 47 Sapi Kurban

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

SIJORIKEPRI.COM, TANJUNGPINANG — Pada hari raya Idul Adha 1440 H, Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang akan menebarkan sekitar 47 ekor sapi kurban ke sejumlah masjid dan surau, di sejumlah kecamatan, serta tempat lainnya di wilayah Kota Tanjungpinang.

Hal tersebut di sampaikan Kabag Kesra Setda Kota Tanjungpinang, Drs Riwayat, saat dihubungi sijorikepri.com, Sabtu, (10/8/2019).

BACA JUGA :  Video Viral, Mobil Carry Hangus Terbakar di Batam

“Saat ini jumlah sementara sudah terkumpul 47 ekor sapi yang akan disumbangkan bagi sejumlah masjid. Ada berkemungkinan jumlahnya akan bertambah, karena melihat antusiasme ASN Pemko Tanjungpinang dengan semangat berkorban yang tinggi tahun ini seiring dengan kepemimpinan ayah Syahrul,” ujarnya.

Selain itu, dirinya juga menuturkan bahwa persiapan untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1440 H terus dilakukan. Dimana nantinya pelaksanaan malam Takbir dipusatkan di Terminal Sungai Carang, Sabtu, (10/8/2019) malam.

BACA JUGA :  Pengumuman Seleksi Calon Anggota BPSK Kota Tanjung Pinang Periode 2023-2028, Cek Disini Syarat dan Jadwal Pendaftarannya

Dimana pelepasan akan dilakukan Plt Gubernur Kepri H Isdianto bersama Walikota Tanjungpinang Ayah Syahrul, ditandai dengan pemukulan beduk.

Sementara pelaksanaan Salat Idul Adha 1440 H, akan yang dilaksanakan di Lapangan Pamedan A Yani KM 4 Tanjungpinang, Minggu, (11/8/2019), terus dimatangkan pelaksanaannya. Direncanakan Ayah Syahrul bertindak sebagai imam, sementara khatibnya Drs H Arusman Yusuf MHI, mantan Kemenag Bintan.

BACA JUGA :  Tanjungpinang Jadi Tuan Rumah Pertemuan Walikota Se-Sumatera

“Ya kita minta masyarakat untuk hadir dan menyaksikan malam takbir Idul Adha 1440 H, sekaligus berkumpul dan shalat bersama di Lapangan Pamedan,” tambahnya.

Riwayat juga menjelaskan, Ayah Syahrul telah menyerahkan secara simbolis sapi yang gemuk dan sehat kepada pengurus masjid Agung Al Hikmah Tanjungpinang pada Sabtu sore. (ds)