LINGGA – Jabatan Kasi Kum Polres Lingga kini resmi dijabat oleh IPDA Alexander Maramis, S.E., M.M., menggantikan IPTU Jalili, S.H..
Serah terima jabatan (sertijab) berlangsung pada Kamis (2/1/2025) di Gedung Endra Dharma Laksana, Polres Lingga. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lingga, AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K.
Mutasi ini merupakan tindak lanjut dari Keputusan Kapolda Kepri Nomor KEP/535/XII/2024 tertanggal 20 Desember 2024, yang bertujuan untuk penyegaran organisasi dan pengembangan karier di lingkungan Polri.
Dalam amanatnya, Kapolres Lingga menyampaikan bahwa mutasi jabatan adalah bagian dari dinamika organisasi Polri yang bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Kepada IPDA Alexander Maramis, saya harapkan dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas yang baru. Laksanakan amanah ini dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme, demi mendukung keberhasilan Polres Lingga dalam menjalankan tugas di bidang hukum,” ujar Kapolres.
Kapolres juga memberikan apresiasi kepada IPTU Jalili atas dedikasi dan kontribusinya selama menjabat sebagai Kasi Kum Polres Lingga.
“Terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan. Semoga di tempat tugas yang baru, IPTU Jalili dapat terus berkarya dan memberikan yang terbaik,” tambahnya.
Acara sertijab dihadiri oleh para Pejabat Utama Polres Lingga, anggota Bhayangkari, dan personel Polres Lingga.
Pergantian ini diharapkan dapat memberikan semangat baru serta meningkatkan kinerja dalam menjalankan tugas-tugas Polri di Kabupaten Lingga.
IPDA Alexander Maramis menyatakan komitmennya untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan mendukung visi Polres Lingga dalam memberikan pelayanan hukum yang terbaik kepada masyarakat. ***