BINTANKEPRIWISATA BUDAYA

Topping Off Ceremony “KONDOTEL MELIA BINTAN INDONESIA”

×

Topping Off Ceremony “KONDOTEL MELIA BINTAN INDONESIA”

Share this article
Presiden Direktur Kurnia Land, Zaid Mahdani, saat menghadiri acara Topping Off Ceremony Kondotel (Kondominium Hotel) Melia Bintan, yang berlokasi di Sebung Pereh, Kecamatan Teluk Sebung. (Foto : Wak Tar)

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Malas Baca, Tekan Ini”]

Topping Off Ceremony “KONDOTEL MELIA BINTAN INDONESIA”
– Diiringi Penancapan “Paku Emas” Pada Puncak Bangunan.
– Diselaraskan Pembagian 1.000 paket Sembako.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

SIJORIKEPRI.COM, BINTAN — Pelaksanaan Topping Off Ceremony Kondotel (Kondominium Hotel) Melia Bintan, yang berlokasi di Sebung Pereh, Kecamatan Teluk Sebung, berlangsung dengan iringan hujan ringan, Senin, ( 30/07/2018)

Kondotel Melia yang berstatus Bintang Lima ini, memiliki kamar 312, berlokasi di tepi pantai ini, pengerjaan konstruksinyanya sudah mencapai 100%.

BACA JUGA :  Investor Mulai “LIRIK NATUNA”

Pada kesempatan acara ini diselaraskan dengan pembagian simbolis 1.000 paket sembako kepada masyarakat kategori miskin yang ada disekitar tempat berdirinya hotel tersebut.

Pada sambutannya, Zaid Mahdani, selaku Presiden Direktur Kurnia Land, mengapresiasi pembangunan konstruksi ini yang lebih cepat dua bulan dari awal perencanaan.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa, Bintan ini akan menjadi Bali kedua, karena Bintan ini merupakan pintu depan Indonesia, yang berhadapan langsung dengan negara Singapore dan negara Malaysia.

“Kita akan menampilkan budaya yang ada di Bintan ini nantinya, jika sudah beroperasinya yang diperkirakan pada satu tahun kedepan (Juli 2019, Red),” ucap Zaid.

BACA JUGA :  Nuryanto Senam Bersama Pegawai

“PAD Bintan akan bertambah dengan segera beroperasinya Kondotel Melia ini nanti, dan peningkatan taraf hidup masyarakat diseputar lokasi,” tambahnya.

“Mengenai perekrutan tenaga kerjanya nanti, akan dilakukan perekrutan dari masyarakat lokal, dan jika tidak dapat, maka akan dilakukan perekrutan dari luar Bintan,” tambah Zaid kepada SIJORIKEPRI.COM.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan, Hasfrizal Handra, yang mewakili Bupati Bintan yang berhalangan hadir, dalam sambutannya, mengatakan, sejak ground breaking dimulai sekira bulan September 2017 hingga saat ini zero accident, pada pengerjaan proyek ini.

BACA JUGA :  40 Pengelola BUMDes Bintan “IKUTI PELATIHAN”

Setelah kata sambutan dari Hasfarizal berakhir, dilanjutkan dengan puncak acara di langgar 6, yakni penancapan paku emas pada puncak bangunan oleh Zaid Madani, serta pengecoran lantai yang sudah disiapkan terlebih dahulu dan disusul oleh para undangan lainnya dengan diiringi curahan hujan.

Hadir pada acara itu, Kepala Dinas Perkim Bintan, Herry Wahyu, Camat Teluk Sebung Sri Heni, Kepala Desa Sebung Pereh La Anip, pihak bank BNI, serta tamu undangan lainnya. (wak tar)