GESER UNTUK BACA BERITA
Example 325x300
BINTANKEPRIPROFIL

Dandim 0315/Bintan Minta Jajaran Bijak Gunakan Medsos

×

Dandim 0315/Bintan Minta Jajaran Bijak Gunakan Medsos

Sebarkan artikel ini
Dandim 0315/Bintan, Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa. (Foto : PENDIM0315)

Sijori Kepri, Bintan — Komandan Distrik Militer (Dandim) 0315/Bintan, Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa, menekankan kepada prajurit, PNS TNI dan keluarga besar Kodim 0315/Bintan untuk bijak dalam menggunakan Media Sosial atau Medsos.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dandim menghimbau anggotanya dan keluarga, agar tidak pernah ikut-ikutan berpendapat terhadap sesuatu hal yang tidak ada manfaatnya, apalagi membagikan berita-berita yang tidak jelas kebenarannya.

BACA JUGA :  Nurdin Terima "PENGHARGAAN PEDULI KONSUMEN"

“Gunakanlah Medsos dengan baik dan bijak, agar kita terhindar dari masalah yang akan merugikan kita semua,” tegas Dandim 0315/Bintan, Kamis, (21/5/2020).

Dandim juga mengatakan, agar para anggota dan istri mengerti akan tugas dan tanggungjawabnya, serta tidak menyimpang dari tugas pokok dan etika sebagai seorang prajurit TNI dan juga istri sebagai Anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK).

BACA JUGA :  RDP PT Pollux di DPRD "LUKAI HATI WARGA CITRA BATAM”

Lebih lanjut, Dandim 0315/Bintan juga menekankan kepada seluruh anggota, agar lebih meningkatkan kedisiplinan, keimanan dan loyalitas, serta menjalin tali silaturahmi yang baik antara TNI dengan keluarga, satuan lainnya dan masyarakat sekitar.

BACA JUGA :  Bawaslu Tanjungpinang Minta Bantuan Kodim 0315/Bintan

“Agar tercipta suasana yang aman dan kondusif di lingkungan wilayah teritorial Kodim 0315/Bintan, kita mengingatkan kembali terkait saat ini masih dalam masa Pandemi Covid-19, agar Prajurit, PNS dan Keluarga untuk tidak melaksanakan Mudik Lebaran, karena hal itu akan memperluas penyebaran virus tersebut,” tutupnya. (Wak Obet/R)