GESER UNTUK BACA BERITA
Example 325x300
KEPRIPENDIDIKANTANJUNG PINANG

Disdik Tanjungpinang Gelar “WORKSHOP KURIKULUM PAUD”

×

Disdik Tanjungpinang Gelar “WORKSHOP KURIKULUM PAUD”

Sebarkan artikel ini

TANJUNGPINANG (SK) — Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pembelajaran, serta cara yang digunakan untuk mencapai tujuan Pendidikan. Hal tersebut dikatakan oleh Drs Muhammad Yasir, Kabid Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Kependidikan, saat membuka kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program Tahun 2016.

Selama ini, tutur Muhammad Yasir, satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) masih menggunakan berbagai kurikulum, disebabkan oleh persepsi dari penyelenggara PAUD bahwa kurikulum akan disusun Pemerintah Pusat. Ada juga yang sudah mengacu pada kurikulum 13, hal ini disebabkan oleh SDM yang belum memahami bagaimana menyusun perangkat pembelajaran Pendidikan PAUD.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Maka dari itulah, maka Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang mengadakan kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program,” ucap Muhammad Yasir, dalam sambutannnya, di Plaza Hotel, komplek Bintan Plaza, jalam MT Haryono, Tanjungpinang, Rabu, (18/05/2016).

BACA JUGA :  [Video] Syarat Daftar Sekolah TK, SD dan SMP Kota Tanjungpinang

Sementara itu, Kepala Seksi PAUD, Ria Nurmalia SE, mengatakan, tujuan dari kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program adalah, untuk menyamakan persepsi peserta Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program, menyusun Silabus, serta menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), yaitu Tahunan, Semester, Harian.

BACA JUGA :  Natuna Penyumbang Penyakit Hipertensi Terbesar di Indonesia

Ria Nurmalia menambahkan, untuk sasaran dari kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program adalah Pendidik-pendidik TK, KB, TPA dan Pos PAUD Se-Kota Tanjungpinang.

” kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program dilaksanakan selama 3 hari, yaitu pada hari Rabu sampai dengan Jumat, tanggal 18 sampai dengan 20 Mei 2016,” ujar Ria Nurmalia, saat membacakan laporan kegiatan.

BACA JUGA :  Kadisdik Dadang : Tanjungpinang Harus Kembali “JADI KOTA PENDIDIKAN”

Sedangkan untuk peserta yang mengikuti kegiatan Workshop Kurikulum PAUD Dalam Penyusunan Program, berjumlah 50 orang, terdiri dari TK, KB, TPA dan Pos PAUD. (SK-DY)

Narasumber dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Sutjipto, saat memberikan materi