BATAMCOVID-19KEPRI

Tidak Henti-Henti, Temasek Foundation Singapura Bantu Penanganan Covid-19 Kepri

×

Tidak Henti-Henti, Temasek Foundation Singapura Bantu Penanganan Covid-19 Kepri

Share this article
Plt Gubernur Kepri, Isdianto, menerima bantuan APD dari Temasek Foundation Singapura. (Foto : Dispen Lantamal IV)

Sijori Kepri, Batam – Tidak henti-henti, Temasek Foundation Singapura bantu upaya penanganan Covid-19 di wilayah Provinsi Kepri. Tercacat telah tiga kali, organisasi nirlaba yang berbasis di Singapura di bawah naungan filantropis dari dana sovereign negara Singapura ini membantu Alat Pelindung Diri (APD) dalam upaya memerangi virus mematikan ini.

Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita
Geser Untuk Lanjutkan Baca Berita

Bantuan ketiga kali ini, dilaksanakan Jumat, (19/6/2020). Organisasi ini menyerahkan bantuan APD, dan alat-alat Laboratorium kepada BTKLPP. Tidak saja itu, mereka juga menyerahkan bantuan APD kepada Rumah Sakit BP Batam.

Bantuan langsung diterima Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Kepri, Isdianto. Ikut mendampingi Kaban Kesbangpol Kepri, Lamidi, Perwakilan FKPD Kepri, Sekda Provinsi Kepri H TS Arif Fadilah, BNPB Pusat Zainal Abidin, Asisten 2 Setda Kepri, Syamsul Bahrum, Kepala OPD Kepri, Perwakilan Temasek Foundation Singapura dan Kepala BTKLPP Batam, Asep, serta Perwakilan Rumah Sakit BP Batam.

BACA JUGA :  Baru Berdiri "BANK SAMPAH DABO" Telah Miliki 50 Nasabah

Plt Gubernur Kepri, Isdianto, mengucapkan terima kasih atas perhatian Temasek Foundation Singapura.

”Dalam menghadapi Covid 19 sangat terbantu berkat bantuan dari Temasek Foundation Singapura. Selanjutnya, kami memohon agar dapat memberikan PCR untuk di Kota Tanjungpinang, Lingga, Karimun, Natuna dan Anambas,” ujar Isdianto.

Lebih jauh, katanya, semua pihak tidak bisa memprediksi kapan berakhir pandemi Covid-19. Karena itu, pemerintah mulai memberlakukan New Normal. Mengingat, roda ekonomi tidak boleh berhenti akibat pandemi ini.

BACA JUGA :  Ke Bintan, Jokowi Dijadwalkan Hadir Letakkan Batu Pertama Pembangunan Sirkuit F1

”Yakin dan percaya roda perekonomian kita tidak berjalan, maka dari itu Pemerintah mengambil langkah New Normal dengan Protokol Kesehatan, agar perekonomian kita dapat berjalan sedikit demi sedikit,” tuturnya.

Masyarakat Provinsi Kepulauan Riau sangat optimis untuk dapat menghilangkan Covid 19 dari Provinsi Kepulauan Riau. Mari kita sama-sama memerangi Covid19 ini .

”Harapan kita, Rumah Sakit Rujukan yang ada di Provinsi Kepulauan Riau agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Isditanto.

Sementara, Sekda Arif Fadilah, menambahkan, bantuan yang diberikan Temasek Foundation Singapura mencapai 1 Juta Masker. Selain itu, Kepri juga mendapat bantuan APD lainnya dan Alat-Alat Laboratorium kepada BTKLPP dan Bantuan APD kepada Rumah Sakit BP Batam.

BACA JUGA :  Gubernur Kepri Tetapkan UMK Tanjung Pinang Tahun 2022

”Provinsi Kepri dari 16 Maret sampai 18 Juni, telah mencapai jumlah 265 kasus Covid 19. Kota Batam dari hari ke hari terus bertambah kasus positif Covid 19, maka sesuai arahan Plt. Gubernur Kepri telah memerintahkan membuat Posko Lawan Covid di Kota Batam walaupun kita sudah memasuki adaptasi Kebiasan Baru atau New Normal,” tuturnya.

Untuk itu Pemerintah Kepri mengucapkan terimakasih kepada Temasek Foundation Singapura yang telah menyerahkan 1 juta Masker tersebut. (ds)