GESER UNTUK BACA BERITA
Example 325x300
TANJUNG PINANG

Dapat Promosi, Dodik Hermawan Jabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Dharmasraya

×

Dapat Promosi, Dodik Hermawan Jabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Dharmasraya

Sebarkan artikel ini
Kajati Provinsi Kepri, Gerry Yasid, saat memimpin Serah Terima Jabatan Koordinator Kejati Provinsi Kepri dari Dodik Hermawan kepada Rusmin. (Foto : Ist)

TANJUNG PINANG — Dodik Hermawan SH MH yang sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau (Koordinator Kejati Provinsi Kepri), dimutasi dan dipromosikan dalam jabatan baru sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Dharmasraya.

Posisi Dodik Hermawan digantikan Rusmin SH MH, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi Ekonomi dan Keuangan pada Asisten Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepulauan Riau, pada Upacara Pengambilan Sumpah Jabatan, Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pejabat (Sertijab) 4 (empat) pejabat Struktural Eselon II dan III di Lingkungan Kejati Kepri, yang dipimpin langsung Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepulauan Riau (Kajati Provinsi Kepri), Gerry Yasid SH MH, di Aula Sasana Baharuddin Lopa Kantor Kejati Kepri, Kamis, 9 Februari 2023.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Mutasi atau promosi jabatan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor : 19 Tahun 2023 dan Nomor : KEP-IV-54/C/01/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia tanggal 25 Januari 2023.

BACA JUGA :  Peringatan HUT Kota Otonom Tanjungpinang ke - 13

Kajati Provinsi Kepri, Gerry Yasid, dalam pengarahannya mengatakan, bahwa alih tugas pejabat dilingkungan Kejaksaan merupakan wujud kepekaan institusi dalam menjaga eksistensi organisasi untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan pelayanan hukum seiring perkembangan zaman.

BACA JUGA :  Pertambangan KIP di Perairan Kundur “DIDUGA TIDAK KANTONGI IZIN"

Dan kepada Pejabat yang baru dilantik, Kajati mengharapkan untuk adaptif, produktif, kompetitif dan inovatif.

“Dalam pelaksanaan tugas agar mengaktifkan komunikasi secara vertikal dan horizontal dengan berbagai pihak, koordinasi dengan stakeholder terkait dan melaksanakan konsolidasi untuk menghasilkan kinerja yang terukur dan akuntabel,” kata Gerry Yasid. ***

BACA JUGA :  Tutup MTQ Ke XI "LIS HARAP MAMPU BENTUK GENERASI AL QUR'ANI"

(red)