TANJUNGPINANG (SK) — Sejak di publikasikan Lomba Drone Foto & Video, Festival Bahari Kepri (FBK) 2016, terlihat antusiasme para droner, baik dari dalam Kepri maupun dari luar Kepri sangat tinggi terhadap event ini.
Apalagi kata Ketua Panitia Pelaksana kegiatan, Budy Prasetya, panitia telah menyiapkan hadiah lebih dari Rp 40 Juta plus Sertifikat, Tropy, serta Tshirt.
“Ini terbukti, meski pendaftaran baru resmi dibuka pada tanggal 10 September 2016 mendatang, Droner asal Bogor dan Malang sudah mengirimkan formulir pendaftaran ke Email Panitia,” ungkap Budy, Kamis, (08/09/2016).
So…sambung Budy, tunggu apa lagi. Yuk ikut Lomba Drone Foto & Video FBK 2016.
“Gratis loh!,” kata Budy. (SK-RM)